Keuskupan Bandung

Wilayah Administratif Gereja Katolik Roma di Indonesia

Keuskupan Bandung adalah keuskupan sufragan dari Keuskupan Agung Jakarta. Wilayahnya meliputi 24.500 km2 dari sebagian Jawa Barat, berpusat di Bandung. Umat Keuskupan Bandung berjumlah sekitar 105.000, yang tersebar dalam 23 paroki dan dilayani oleh 80 imam. Saat ini tahta Uskup Bandung dipegang oleh Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, O.S.C. yang dipilih oleh Paus Fransiskus pada tanggal 3 Juni 2014, setelah terjadi sede vecante selama lebih dari 3 tahun.

Keuskupan Bandung

Diœcesis Bandungensis
Katolik
Bandung Cathedral Indonesia.jpg
Gereja Katedral Santo Petrus, Bandung
Lambang Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, OSC.png
Lambang Uskup Bandung,
Antonius Subianto Bunjamin, O.S.C.
Lokasi
NegaraIndonesia
Wilayah
Jakarta
Dekanat
  • Bandung Timur
  • Bandung Barat
  • Bandung Selatan
  • Pantura
  • Priangan
Kantor pusat
Bumi Silih Asih Jalan Mochamad Ramdan 18, Cigereleng, Regol, Bandung 40253[1]
Koordinat6°54′53″S 107°36′41″E / 6.91472°S 107.61139°E / -6.91472; 107.61139
Statistik
Luas23.315 km2 (9.002 sq mi)[4]
Populasi
- Total
- Katolik
(per 2016[5])
29.018.059
93,810 (0,32%)
Paroki26[2]
Kongregasi73[3]
Imam48
Informasi
DenominasiKatolik Roma
Gereja sui iuris
Gereja Latin
RitusRitus Roma
Pendirian20 April 1932 (90 tahun, 340 hari)
sebagai Prefektur Apostolik Bandung
KatedralSanto Petrus, Bandung
Kepemimpinan kini
PausFransiskus
UskupAntonius Subianto Bunjamin, O.S.C.[6]
Vikaris jenderal
R.D. Yustinus Hilman Pujiatmoko[7]
Vikaris yudisial
R.D. Martinus Hery Wahyu Adiyanto[butuh rujukan]
Sekretaris jenderal
R.P. Fransiskus Samong, O.S.C.
EkonomR.D. Antonius Sulastijana[butuh rujukan]
Peta
Lokasi Keuskupan Bandung
Lokasi Keuskupan Bandung
Situs web
keuskupanbandung.org

Keuskupan ini meliputi umat Katolik yang berada di Jawa Barat bagian timur, meliputi Bandung, Purwakarta, Karawang, Subang, Sumedang, Majalengka, Cirebon, Kuningan, Indramayu, Garut, Tasikmalaya, Ciamis, dan Pangandaran.

Keuskupan Bandung terdiri dari 28 paroki (per 2020) dengan rata-rata 1.200 umat per paroki. Jumlah imam Praja (diosesan) 27 orang, dan imam tarekat religius 53 orang (Statistik 2007).

Garis waktuSunting

  • Didirikan sebagai Prefektur Apostolik Bandung pada tanggal 20 April 1932, memisahkan diri dari Vikariat Apostolik Batavia
  • Ditingkatkan menjadi Vikariat Apostolik Bandung pada tanggal 16 Oktober 1941
  • Ditingkatkan menjadi Keuskupan Bandung pada tanggal 3 Januari 1961

WaligerejaSunting

OrdinarisSunting

Prefek Apostolik Bandung
Vikaris Apostolik Bandung
  • Jacobus Hubertus Goumans, O.S.C. (16 Oktober 1941 s.d. 3 Maret 1951, mengundurkan diri)
  • Pierre Marin Arntz, O.S.C. (10 Januari 1952 s.d. 3 Januari 1961, naik tingkat)
Uskup Bandung

Prelat titulerSunting

Administrator Diosesan Keuskupan Bandung
  • R.P. Markus Priyo Kushardjono, O.S.C. (19 Januari 2006 s.d. 17 Mei 2008, jabatan selesai)
Administrator Apostolik Keuskupan Bandung

SejarahSunting

Perkembangan awalnya berasal dari Cirebon yang sudah mempunyai gereja pada 1878. Bandung sendiri pada waktu itu masih merupakan stasi, yang baru berkembang sejak tahun 1906. Arah menuju keuskupan diawali dengan pembentukan Prefektur Apostolik Bandung, dipisahkan dari Vikariat Apostolik Batavia (Jakarta) pada 20 April 1932, dan pembinaannya diserahkan Kongregasi Suci Pewartaan Iman (Propaganda Fide) kepada Ordo Salib Suci (OSC). Ditingkatkan menjadi Vikariat Apostolik pada 16 Oktober 1941. Menjadi keuskupan (diosis) bersamaan dengan pendirian hierarki Gereja Katolik yang mandiri di Indonesia pada 3 Januari 1961.

ParokiSunting

Dekanat Bandung TimurSunting

Atas: tampak dalam dan luar Gereja Bunda Tujuh Kedukaan, Bandung. Bawah: tampak dalam Gereja Santa Odilia dan Gereja Hati Tak Bernoda Santa Perawan Maria, Bandung.
Kota Bandung

Dekanat Bandung BaratSunting

 
Gereja St. Ignatius, Cimahi.
Kota Bandung
Kabupaten Bandung Barat
  • Paroki Lembang – Santa Maria Fatima
Kota Cimahi

Dekanat Bandung SelatanSunting

Kota Bandung
  • Paroki Sumber Sari – Santo Gabriel
  • Paroki Waringin – Santo Michael
  • Paroki Buah Batu – Hati Tak Bernoda Santa Perawan Maria
  • Paroki Mohammad Toha – Santo Paulus
Kabupaten Bandung
  • Paroki Margahayu – Santo Martinus
  • Paroki Dayeuhkolot – Santo Fransiskus Xaverius

Dekanat PanturaSunting

Tampak luar dan dalam Gereja Salib Suci, Purwakarta.
Kabupaten Karawang
  • Paroki Karawang – Kristus Raja
  • Paroki Resinda – Santo Martinus
Kabupaten Subang
  • Paroki Pamanukan – Bunda Pembantu Abadi
  • Paroki Subang – Kristus Sang Penabur
Kabupaten Purwakarta
  • Paroki Purwakarta – Salib Suci
  • Paroki Kota Bukit Indah – Santa Maria

Dekanat PrianganSunting

Kota Cirebon
  • Paroki Yos Sudarso – Santo Yusuf
  • Paroki Dukuh Semar – Bunda Maria
Kota Tasikmalaya
Kabupaten Kuningan
  • Paroki Cigugur – Kristus Raja
  • Paroki Cisantana – Maria Putri Murni Sejati
Kabupaten Indramayu
  • Paroki Indramayu – Santo Mikael
Kabupaten Ciamis
  • Paroki Ciamis – Santo Yohanes Pembaptis
Kabupaten Garut
  • Paroki Garut – Santa Perawan Maria yang Terkandung Tak Bernoda
Kabupaten Cirebon
  • Paroki Ciledug – Santa Theresia

ReferensiSunting

BibliografiSunting

Pranala luarSunting