Wikipedia:Arsip halaman utama/2020/06/07

Selamat datang di Wikipedia,
Sebuah ensiklopedia bebas yang dibangun oleh sukarelawan.

Artikel pilihan

Pertempuran Lepanto

Perang Utsmaniyah–Venesia pecah antara Kesultanan Utsmaniyah dan Republik Venesia dari tahun 1570 hingga 1573. Venesia kemudian juga dibantu Liga Suci, koalisi negara-negara Kristen yang dibentuk Paus Pius V. Perang ini terjadi pada masa pemerintahan Sultan Selim II, dimulai dengan invasi Utsmaniyah terhadap Pulau Siprus, jajahan Republik Venesia. Ibu kota Siprus, Nikosia, dan sejumlah kota lain direbut dalam waktu singkat oleh bala tentara Utsmaniyah yang jauh lebih kuat. Famagusta sempat bertahan selama 11 bulan, tetapi bala bantuan terhadap kota tersebut datang terlambat sehingga jatuh pada Agustus 1571. Dua bulan kemudian, armada laut Liga Suci datang dan menghancurkan armada Utsmaniyah dalam Pertempuran Lepanto. Kesultanan Utsmaniyah dapat memulihkan kekuatan tempur angkatan lautnya dalam waktu singkat. Alhasil, Venesia terpaksa meminta damai, mengakui kekuasaan Utsmaniyah di Siprus, dan membayar 300.000 keping dukat. (Selengkapnya...)

Artikel pilihan sebelumnya: I. M. PeiDeportasi Tatar KrimeaKetopong Benty Grange

Peristiwa terkini

Wikipedia tidak memberikan nasihat medis.
Saluran siaga COVID-19 Indonesia 119 ext 9 / 021-5210411 / 081212123119
Peluncuran Crew Dragon Demo-2

Tahukah Anda

  • "... bahwa Sandung (gambar), tempat untuk meletakkan tulang orang Dayak yang meninggal, kini sudah semakin jarang karena sering dijadikan sasaran pencurian benda-benda bersejarah, dan semakin banyaknya orang yang berpindah agama dari Hindu Kaharingan ke Islam dan Kristen?"
  • "... bahwa antikoagulan adalah golongan obat yang dipakai untuk menghambat pembekuan darah?"
  • "... bahwa sistem bank pertanian dikemukakan kembali oleh Syafi'i Antonio pada tahun 1999 untuk diimplementasikan di Indonesia?"
  • "... bahwa sebagai tempat wisata, Zagazig sangat terkenal dengan penghasil kerajinan dengan papirus yang dijual di banyak gerai di Mesir?"

Tantangan kolaborasi

Mari ikut tantangan menulis Saraswati, khusus bagi Anda yang sudah pernah menyunting di Wikipedia. Cukup buat 3 artikel kelas awal dan dapatkan hadiah pulsa.

Kolaborasi artikel baru

Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut! Mari bersama-sama merintis artikel berikut pada: (Juni 2020).

Panduan menerjemahkan artikel · Arsip halaman yang telah dibuat

Hari ini dalam sejarah

7 Juni: Sette Giugno di Malta; Hari Jurnalis di Argentina

{{{title}}}
Pembagian bumi menurut
Perjanjian Tordesillas (ungu)

Tanggal lain: 6 Juni 7 Juni 8 Juni

Hari ini tanggal 7 Juni 2020 (UTC) – Muat ulang

Gambar pilihan

Sebuah foto yang diambil menggunakan teknik slit scan
Sebuah foto yang diambil menggunakan teknik slit scan
(ukuran asli: 3.000 × 3.000 piksel, 1,85 MB)

Oleh: Masakazu Matsumoto
Lisensi: CC BY 2.0