Siddhārtha Gautama (
Sanskerta: Siddhattha Gotama;
Pali: "keturunan Gotama yang tujuannya tercapai"), dia kemudian menjadi sang
Buddha (secara harfiah: orang yang telah mencapai Penerangan Sempurna) dikenal juga dengan sebutan
Buddha Gautama. Dia juga dikenal sebagai
Shakyamuni ('orang bijak dari kaum Sakya') dan sebagai sang
Tathagata. Siddhartha Gautama adalah guru spiritual dari wilayah timur laut India yang juga merupakan pendiri
Agama Buddha[1] Ia secara mendasar dianggap oleh pemeluk Agama Buddha sebagai Buddha Agung (Sammāsambuddha) di masa sekarang. Waktu kelahiran dan kematiannya tidaklah pasti: sebagian besar sejarawan dari awal abad ke 20 memperkirakan kehidupannya antara tahun
563 SM sampai
483 SM ; baru-baru ini, pada suatu simposium para ahli akan masalah ini,
[2] sebagian besar dari ilmuwan yang menjelaskan pendapat memperkirakan tanggal berkisar antara 20 tahun antara tahun 400 SM untuk waktu meninggal dunianya, sedangkan yang lain menyokong perkiraan tanggal yang lebih awal atau waktu setelahnya.