Serpong, Tangerang Selatan
kecamatan di Kota Tangerang Selatan, Banten
Serpong adalah sebuah kecamatan di Kota Tangerang Selatan, provinsi Banten, Indonesia. Sebelum Kota Tangerang Selatan menjadi kota otonom, Serpong merupakan salah satu kecamatan dari Kabupaten Tangerang.
Serpong | |
---|---|
![]() Peta lokasi Kecamatan Serpong | |
Negara | ![]() |
Provinsi | Banten |
Kota | Tangerang Selatan |
Pemerintahan | |
• Camat | Syaifuddin, S.Pd, M.Si[1] |
Populasi | |
• Total | 156.734 jiwa |
• Kepadatan | 5.421/km2 (14,040/sq mi) |
Kode pos | 153xx |
Kode Kemendagri | 36.74.01 ![]() |
Kode BPS | 3674020 ![]() |
Desa/kelurahan | 9 kelurahan |

Batas wilayah Sunting
Adapun batas wilayah kecamatan Serpong yaitu:
Utara | Kecamatan Serpong Utara |
Timur | Kecamatan Ciputat, Kecamatan Pamulang dan Kecamatan Pondok Aren |
Selatan | Kecamatan Setu |
Barat | Kecamatan Cisauk dan Kecamatan Pagedangan |
Kelurahan Sunting
Kecamatan Serpong dibagi menjadi 9 kelurahan, yakni:
Demografi Sunting
Tahun 2021, jumlah penduduk kecamatan Serpong sebanyak 156.734 jiwa, dengan kepadatan 5.421 jiwa/km². Kemudian, persentasi penduduk kecamatan Serpong berdasarkan agama yang dianut yakni mayoritas beragama Islam sebanyak 81,67%. Kemudian yang beragama Kekristenan sebanyak 15,87%, dengan rincian Protestan sebanyak 8,81% dan Katolik 7,06%. Penganut agama Buddha sebanyak 2,13%, kemudian Hindu sebanyak 0,22% dan Konghucu sebanyak 0,11%.[2][3]
Transportasi Sunting
- KA Commuter Jabodetabek: R di Stasiun Rawa Buntu dan Stasiun Serpong
- Transjakarta S11 Terminal BSD-Jelambar (terintegrasi dengan koridor 2A 2D 3 8 8A 9 9A)
- Mayasari Bakti AC74A patas Terminal Poris Plawad-Terminal Kampung Rambutan (via M.H. Thamrin (Kebon Nanas) - Serpong Raya - Tol Ulujami-Serpong - Tol JORR Selatan)
- Angkot R03A ke Pasar Anyar (via Serpong Raya - M.H. Thamrin - Moh. Yamin - TMP Taruna)
- Angkot R04 ke Tangcity Mall (via Serpong Raya - M.H. Thamrin)
- Angkot B07 ke Terminal Kalideres (via Serpong Raya - M.H. Thamrin - Jend. Sudirman - Daan Mogot)
- Angkot D08 ke Ciputat (via Letnan Sutopo - Jombang-Astek - Jombang Raya - Kampung Sawah)
- Angkot D12A ke Ciputat (via Letnan Sutopo - Ciater Raya)
- Angkot D16 ke Suradita (via Serpong Raya - Muncul Raya)
Universitas Sunting
Referensi Sunting
- ^ "Syaifuddin Selaku Camat Baru Akan Menerapkan Perkebunan Karet Helix". rakyatmerdekanews.com. Diakses tanggal 28 Februari 2022.
- ^ a b "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2021" (Visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 28 Februari 2022.
- ^ "Kecamatan Serpong Dalam Angka 2021" (pdf). tangselkota.bps.go.id. hlm. 55. Diakses tanggal 28 Februari 2022.