Ciwel

variasi makanan khas Indonesia

Ciwel (ciwêl) adalah penganan yang dibuat dari bahan tepung gaplek, diberi pewarna alami dari oman agar berwarna hitam kecoklatan, kemudian dikukus, dapat dimakan bersama kelapa parut yang sudah diberi garam sedikit.

Infotaula de menjarCiwêl
Penganan tradisional khas Jawa
Asal
WilayahJawa Tengah
Jawa Timur
Daerah Istimewa Yogyakarta
Negara asalIndonesia
Rincian
Bahan utamaTepung gaplek, Oman (sebagai pewarna alami), Garam, Kelapa parut.

Ciwel merupakan penganan tradisional khas Jawa yang populer di wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Ciwel berasal dari Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Penganan ini dapat dijumpai di pasar tradisional yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur dan Jawa Tengah, khususnya di Cilacap, Banyumas, Banjarnegara, Purbalingga, Surakarta, dsb.

Penganan ini juga sangat bagus untuk penderita mag karena terbuat dari tepung gaplek yang direndam dalam cairan rendaman oman (jerami) padi sehingga bersifat basa. Ciwel, Cenil, lupis merupakan paket jajanan pasar yang penyajiannya dijadikan satu dan diberi cairan gula merah yang kental.

Lihat pula sunting

Referensi sunting

Cara pembuatan sunting