Doa dan Karunia

seri televisi Indonesia tahun 2009

Doa dan Karunia adalah serial televisi Indonesia produksi SinemArt yang ditayangkan perdana 30 September 2009 di RCTI. Serial ini disutradarai oleh Sanjeev Kumar dan dibintangi oleh Naysilla Mirdad, Dude Harlino, dan Glenn Alinskie.

Doa dan Karunia
Genre
SutradaraSanjeev Kumar
Pemeran
Penggubah lagu tema
Lagu pembuka
Lagu penutup
Penata musik
  • Wiwiex Soedarno
  • Kayla Maritza
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. musim1
Jmlh. episode74
Produksi
Produser eksekutifElly Yanti Noor
ProduserLeo Sutanto
Pengaturan kameraMulti-kamera
Durasi60 menit
Rumah produksiSinemArt
DistributorMedia Nusantara Citra
Rilis asli
JaringanRCTI
Rilis30 September (2009-09-30) –
13 Desember 2009 (2009-12-13)

Sinopsis

sunting

Manohara akhirnya meninggal karena sakit. Sebelum meninggal, Manohara berpesan pada Dude untuk mencari seorang gadis bernama Karunia, karena ia membawa Satria (anak Manohara). Tak disangka, Karunia tidak lain adalah Nia, gadis yang dikagumi Dude selama ini. Dengan penuh keyakinan, Dude pun segera melamar Karunia melalui ibu tirinya, Dianita. Sayangnya lamaran Dude ditolak mentah-mentah, karena Dianita ingin Dude menikah dengan anak kandungnya, Fresilia. Dude menolak, karena ia mencintai Karunia. Penolakan Dude membuat Dianita dan Fresillia marah dan kemudian menyiksa Karunia. Gadis itu dilarang untuk bertemu lagi dengan Dude.

Di satu kesempatan, Dude bertemu Karunia secara tak sengaja lalu mengutarakan perasaannya. Karunia bingung, di satu sisi ia mencintai Dude, namun ia juga takut pada Dianita yang mengancam akan membuang Satria jika Nia masih berhubungan dengan Dude. Dengan berat hati, akhirnya Karunia menolak cinta Dude.

Di sisi lain, seorang pemuda bernama Glenn juga merasakan perasaan yang sama pada Karunia. Tanpa berpikir panjang, ia mengajak Aldi, bapaknya, untuk segera melamar Karunia. Kali ini Dianita menerima lamaran Glenn meski tanpa persetujuan Karunia. Ia ingin agar Karunia segera lepas dari Dude.

Demi berbakti pada ibu tirinya, Karunia menerima lamaran Glenn. Sementara Dude harus kecewa karena sebentar lagi Karunia akan menjadi milik orang lain. Menjelang hari pernikahan yang semakin dekat, Glenn akhirnya mengetahui kalau Karunia mencintai Dude.

Pemeran

sunting

Lagu tema

sunting
Judul lagu Penyanyi Pencipta Produksi
"Maha Melihat" Opick feat. Amanda Opick PT. Aquarius Musikindo
"Dilema Cinta" Ungu Oncy Trinity Optima Productions
Keterangan
  Lagu tema utama

Penghargaan dan nominasi

sunting
Tahun Penghargaan Kategori Penerima Hasil Ref.
2010 Panasonic Gobel Awards 2010 Aktris Terfavorit Naysilla Mirdad Nominasi

Pranala luar

sunting