Bojanegara, Padamara, Purbalingga

desa di Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah

Bojanegara adalah desa di kecamatan Padamara, Purbalingga, Jawa Tengah, Indonesia.

Bojanegara
Halaman depan balai desa
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenPurbalingga
KecamatanPadamara
Kode pos
53372
Kode Kemendagri33.03.15.2005
Luas115.515 Ha atau 80.86 Km2 diperuntukan sebagai berikut :

1.Luas pemukiman  : 66,490 Ha 2.Luas persawahan  : 26 Ha 3.Luas perkebunan  : 7 Ha 4.Luas Kuburan  : 1 Ha 5.Luas Pekarangan  : 15 Ha

6.Luas Perkantoran  : 0,5 Ha
Jumlah pendudukJumlah penduduk di Tahun 2012 sekitar 5.763 jiwa

Batas Wilayah sunting

Desa Bojanegara adalah salah satu dari tiga belas desa satu kelurahan yang berada di wilayah Kecamatan Padamara Kabupaten Purbalingga dengan batas-batas wilayah sebagai berikut:

Utara Desa Gemuruh, Desa Dawuhan
Timur Kelurahan Karangsentul
Selatan Desa Babakan, Desa KarangJambe
Barat Padamara, Desa Prigi

Geografis Wilayah sunting

Jarak Desa Bojanegara ke Kecamatan Padamara +2 Km dengan Jarak tempuh + 7 menit, sedangkan Jarak ke Kabupaten Purbalingga + 3 Km dengan jarak tempuh + 15 menit. Dilihat dari sudut Topografi Desa Bojanegara terletak pada kemiringan 3 derajat, tinggi dari permukaan laut adalah 55 mdl dengan suhu rata-rata harian 20% C. kelembaban 20% C. dan curah hujan 1mm. Bentangan wilayah atas daratan dengan luas + 115,515 Ha. [1]

Struktur Pemerintahan Desa sunting

STRUKTUR ORGANISASI

  1. PEMERINTAH DESA BOJANEGARA
    • 1. SUGIARTI Jabatan Kepala Desa
    • 2. SUPONO Jabatan Kaur Pemerintahan
    • 3. WILLY HARTATO Jabatan Kadus 1
    • 4. SUPONO Plt Jabatan Kadus 2
    • 5. LIARTO Jabatan Kadus 3
    • 6. ARIF WIDODO, AMd Jabatan Kaur Pembangunan
    • 7. MUGIYONO, Amd Jabatan Kaur Kesra
    • 8. JONO Jabatan Kaur Umum
    • 9. REMIYATI Jabatan Kaur Keuangan
    • 10.EKO SAPUTRO Jabatan PTL Pengairan

Sumber:bojanegara-desa.id[2]

Referensi sunting