Zact
Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini. Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala. Tag ini diberikan pada Januari 2023. |
Artikel ini perlu dikembangkan agar dapat memenuhi kriteria sebagai entri Wikipedia. Bantulah untuk mengembangkan artikel ini. Jika tidak dikembangkan, artikel ini akan dihapus. |
Zact adalah salah satu merk pasta gigi di Indonesia diformulasikan khusus bagi perokok, penyuka teh dan kopi.[1] Zact diklaim mengandung stain fighter dengan formula micro alumina[1] yang berguna untuk mengurangi noda pada gigi. Komposisi bahan yang digunakan terdiri dari calcium karbonat, sorbitol, air, PEG-8, sodium lauril sulfat, alumina, silika, flavor, sodium monofluorofosfat, xanthan gum, sodium benzoat, carragenan, sodium silicate, sodium sacharine, methyl paraben, buthylparaben. Bahan aktif yang digunakan adalah sodium monofluorofosfat 1000 ppm.[2] Zact diproduksi oleh PT. Lion Wings.
Jenis produk | Pasta gigi |
---|---|
Pemilik | Lionwings |
Diluncurkan | 2010 |
Pasar | Indonesia |
Pasangan artis Arie Untung dan Fenita Arie pernah didaulat untuk membintangi iklan Zact[3] pada tahun 2012. Zact juga pernah mensponsori Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV[4] selama tahun 2014.
Variant Ukuran Kemasan
sunting- Zact Stain Fighter 150 gram
- Zact Stain Fighter 90 gram
Referensi
sunting- ^ a b "Review Melawan Noda di Gigi dengan Pasta Gigi Zact". www.tidakganteng.web.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-10-20. Diakses tanggal 2016-10-19.
- ^ "Pasta Gigi Khusus Perokok". Blog Ari Dharmayanti. 2011-02-03. Diakses tanggal 2016-10-24.
- ^ "BINTANG PALING BERKILAU 2013: Arie Untung-Fenita". Tabloidbintang.com. Diakses tanggal 2016-10-31.
- ^ "Lion Wings Indonesia - Stand Up Comedy IV bersama Zact". www.lionwings.com. Diakses tanggal 2016-11-02.