Wikipedia:Arsip halaman utama/2023/04/21
Artikel pilihan
Greg Moore adalah seorang pembalap mobil profesional dari Kanada. Ia pernah berkompetisi di Indy Lights dari tahun 1993 sampai 1995, dan di Championship Auto Racing Teams (CART) dari tahun 1996 sampai 1999. Moore mengawali karier membalap kompetitifnya di balap gokar pada usia sepuluh tahun dan mencapai beberapa kesuksesan awal sebelum melangkah ke ajang balap mobil roda terbuka, diawali dengan mengikuti Formula Ford Kanada pada tahun 1991. Ia selanjutnya berhasil memenangkan Kejuaraan Divisi Barat USAC FF2000 musim 1992. Pada tahun 1993, Moore berkompetisi di Indy Lights dan berhasil memenangkan gelar juara pembalap di musim 1995. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- SpaceX Starship diluncurkan untuk pertama kalinya (gambar) dari Texas, Amerika Serikat, dan meledak hampir empat menit setelah penerbangan.
- Insiden desak-desakan di Sana'a, Yaman, menewaskan 90 orang dan melukai 322 orang.
- Kebakaran rumah sakit di Beijing, Tiongkok, menewaskan 29 orang dan melukai 39 orang.
- Kebakaran apartemen di Dubai, Uni Emirat Arab, menewaskan 16 orang dan melukai sembilan orang.
Tahukah Anda
- "... bahwa Ko Ni (gambar) dikenal sebagai pakar hukum tata negara yang berhasil menemukan "celah hukum" dalam Undang-Undang Dasar Myanmar 2008 dengan menafsirkan pasal-pasalnya untuk membentuk jabatan Penasihat Negara Myanmar agar Aung San Suu Kyi dapat menjadi kepala pemerintahan secara de facto pada 2016? Aung San Suu Kyi sendiri tidak dapat menjadi presiden menurut undang-undang dasar karena suaminya adalah orang asing."
- "... bahwa wanita yang mengalami kehamilan pertama pada umur 35 tahun ke atas memiliki kemungkinan mengalami plasenta previa yang lebih tinggi dibandingkan dengan wanita yang mengalami kehamilan pertama pada umur kurang dari 25 tahun?"
- "... bahwa setelah Komisi Hak Asasi Manusia Eropa menemukan bahwa kediktatoran militer Yunani telah melakukan pelanggaran hak asasi manusia dalam Perkara Yunani pada tahun 1969, Yunani menjadi satu-satunya negara yang pernah keluar dari organisasi Dewan Eropa?"
- "... bahwa perkara A, B and C v. Ireland mengenai hak aborsi pada tahun 2010 salah satunya diakibatkan oleh keberadaan Pasal 40.3.3 dalam Konstitusi Irlandia yang mengakui hak hidup janin yang dianggap setara dengan hak hidup sang ibu?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada April 2023.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
21 April: Kamis Putih (Kristen Timur, 2022)
- 753 SM - Romulus dan Remus mendirikan Roma, menurut perhitungan Varro Reatinus.
- 1879 - R.A. Kartini, perempuan perintis kesetaraan gender di Indonesia, lahir.
- 1926 - Ratu Elizabeth II dari Britania Raya lahir.
- 1954 - Ebiet G Ade, penyanyi Indonesia, lahir.
- 1960 - Kota Brasília di Brasil diresmikan dan menjadi ibu kota menggantikan Rio de Janeiro.
Gambar pilihan
(ukuran asli: 3.480 × 1.684 piksel, 1,67 MB)
Oleh: Taxiarchos228
Lisensi: CC Atribusi-Berbagi Serupa 3.0 Unported dan LDB GNU 1.2 atau lebih baru