Sekolah Tarsisius 2: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Rachmat-bot (bicara | kontrib)
k tidy up, removed stub tag
k →‎SMA Tarsisius 2: clean up, replaced: Akte → Akta using AWB
Baris 79:
 
=== SMA Tarsisius 2 ===
SMA Tarsisius II dengan status Terakreditasi (A) berdiri sejak tahun 1989, tepatnya berdasarkan AkteAkta Pendirian tertanggal 30 Januari 1989. Izin Operasionalnya dikeluarkan oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Depdikbud DKI Jakarta tanggal 3 Juni 1989 dengan surat keputusan nomor 216A/101.A1/89. Peletakan Batu Pertama menandai dimulainya pembangunan Kompleks Persekolahan Tarsisius II yang berlokasi di Jl. Batusari Raya No. 12, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, diadakan pada tanggal 23 April 1988. Sementara peresmiannya dilakukan oleh Kakanwil Depdikbud DKI Jakarta pada tahun 1989. Upacara Pemberkatan gedung SMA Tarsisius II dilakukan pada tanggal 7 Juni 1989 oleh Pastor Martosudjito SJ, selaku Sekertaris keuskupan, yang pada saat itu mewakili Bapak Uskup Agung Jakarta Mgr.Leo Soekoto SJ.
 
Mengawali penerimaan siswa untuk tahun ajaran pertama (1988/1989), SMA Tarsisius telah kebanjiran calon siswa yang mendaftar, sehingga pada saat itu dibuka enam kelas baru. Selanjutnya beberapa tahun kemudian SMA Tarsisius menjadi sekolah yang sangat digemari masyarakat dan menjadi pilihan utama. Angkatan pertama SMA Tarsisius II mengikuti EBTA/EBTANAS pada tahun 1990/1991 dengan menumpang di SMA Negeri 78 Jakarta Barat.