Aida Zulaika Nasution

Hj. Aida Zulaika Nasution, S.E., M.M. (lahir 1 April 1948) adalah Anggota DPD RI sejak 1 Oktober 2004 hingga 1 Oktober 2014. Aida merupakan istri mantan Gubernur Kepulauan Riau Ismeth Abdullah.[1] Ia merupakan putri dari Sutan Mohammad Amin Nasution, gubernur pertama Sumatra Utara dan Riau.[2][3]

Aida Zulaika Nasution
Anggota DPD RI
Masa jabatan
1 Oktober 2004 – 1 Oktober 2014
PresidenMegawati Soekarnoputri
Susilo Bambang Yudhoyono
Informasi pribadi
Lahir
Siti Aida Zulaikha

1 April 1948 (umur 76)
Banda Aceh, Aceh
Suami/istriIsmeth Abdullah
Anak3
Orang tua
PekerjaanAnggota DPD RI
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Pendidikan

sunting

Aida mengenyam pendidikan di Perguruan Cikini (1960), SMP Negeri 1 Jakarta (1963), dan SMAN 3 Teladan Jakarta (1966). Ia meraih gelar Sarjana Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada 1989 dan Magister Manajemen di kampus yang sama pada 1992.[4][5][6]

Karier

sunting

Aida menjadi Staf Pengajar di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (UI) dan terlibat dalam Lembaga Penyelidikan Ekonomi Masyarakat UI.[5]

Riwayat Jabatan

sunting
  • Anggota DPD RI (2004-2014)

Rujukan

sunting