Wikipedia:Warung Kopi (Lain-lain)/Arsip/2020/3
Pendidikan masyarakat terkait kesehatan
suntingKira-kira apa ya artikel-artikel yang paling penting untuk perbaiki kualitasnya tentang kesehatan? Mengingat pasti masyarakat banyak ingin cari tahu sekarang ini. Bukan cuma artikel koronavirus langsung tetapi topik-topik kesehatan dasar yang terkait, misalnya tentang cara kerja virus, penularan penyakit, penggunaan masker, pencegahan dsb. Minimal bagian pembukanya kita perbagus agar paling nggak kalau orang googling terus baca atasnya saja sudah dapat manfaat. HaEr48 (bicara) 3 Maret 2020 03.01 (UTC)
- Beberapa artikel yang terlintas di pikiran saya saat ini:
- Artikel yang bisa dikembangkan: Masa inkubasi
- Belum ada artikelnya di WBI:
- Ada yang mau menambahkan? -- RianHS (bicara) 3 Maret 2020 03.54 (UTC)
Kalau mau menerjemahkan, khitan pada wanita perlu dikembangkan tuh, apalagi mengingat ada berita kalau praktiknya masih suka dilakukan di Indonesia :/ hari ini di Wiki Inggris juga sindrom Tourette baru tayang.
Kalau mau tulis sendiri bisa lihat daftar di Wikipedia:Artikel vital, bisa juga mulai dengan artikel dasar macam pilek atau kembangkan artikel obat seperti parasetamol. Mimihitam 3 Maret 2020 06.45 (UTC)
- Terima kasih RianHS, daftarnya bagus sekali! Nanti akan aku coba menulis. Usulan-usulan Mimihitam juga bagus untuk diaksi sebagai jangka panjang (mungkin melalui proyek Sarasvati dsb). Untuk jangka pendek sepertinya artikel-artikel seperti yang di daftar bung RianHS berpotensi mendapat lonjakan pembaca (seperti halnya gerhana matahari ketika hari gerhana kemarin, dsb) jadi menarik untuk dikembangkan sekarang. HaEr48 (bicara) 3 Maret 2020 14.21 (UTC)
@RianHS HaEr48 Anya Iziatanaf di Wikipedia Bahasa Inggris hari ini artikel Introduction to viruses ditayangkan di halaman utama dengan SARS-CoV-2 sebagai gambarnya (agak ironis emang). Mungkin bisa diterjemahkan ke bahasa Indonesia dan diajukan jadi artikel pilihan juga kalau ada yang tertarik? Bedanya dengan artikel virus adalah artikel pengenalan virus menggunakan bahasa yang lebih mudah untuk awam, contoh lain adalah artikel pengenalan evolusi yang lebih mudah dibaca daripada evolusi. Mimihitam 27 Maret 2020 11.29 (UTC)
Menerjemahkan boleh, kah? Nggak apa-apa? Anya Iziatanaf (bicara) 27 Maret 2020 12.11 (UTC)
- @Mimihitam: Baik, akan dicoba. @Anya Iziatanaf: Boleh, dong. Kan nggak pakai peraturan kompetisi Saraswati. -- RianHS (bicara) 27 Maret 2020 12.34 (UTC)
- @Anya Iziatanaf: menerjemahkan dari Wikipedia lain tidak apa-apa (di luar kalau ada peraturan khusus seperti kompetisi), karena artikel Wikipedia lisensinya memang mengizinkan dipakai untuk karya lain. Wah keren, baru tahu ada artikel-artikel pengantar atau "introduction", yang ditujukan untuk audiens non teknis. Ada daftarnya di sini en:Category:Introductory articles @RianHS: buat Introduction to viruses mau bagi-bagi tugas atau gimana nih? atau bung Rian udah siap hajar semua? :) HaEr48 (bicara) 27 Maret 2020 14.44 (UTC)
- @HaEr48: Kalau saya sendirian mungkin perlu beberapa hari karena cuma bisa fokus malam-malam. Biar lebih cepat dibantuin aja :) RianHS (bicara) 27 Maret 2020 14.54 (UTC)
- @RianHS: kalau begitu aku book bagian "Struktur" ya :) Kalau belum ada yang ngerjakan tentunya. HaEr48 (bicara) 27 Maret 2020 14.56 (UTC)
- @HaEr48: Kalau saya sendirian mungkin perlu beberapa hari karena cuma bisa fokus malam-malam. Biar lebih cepat dibantuin aja :) RianHS (bicara) 27 Maret 2020 14.54 (UTC)
- @Anya Iziatanaf: menerjemahkan dari Wikipedia lain tidak apa-apa (di luar kalau ada peraturan khusus seperti kompetisi), karena artikel Wikipedia lisensinya memang mengizinkan dipakai untuk karya lain. Wah keren, baru tahu ada artikel-artikel pengantar atau "introduction", yang ditujukan untuk audiens non teknis. Ada daftarnya di sini en:Category:Introductory articles @RianHS: buat Introduction to viruses mau bagi-bagi tugas atau gimana nih? atau bung Rian udah siap hajar semua? :) HaEr48 (bicara) 27 Maret 2020 14.44 (UTC)
Btw judul yang lebih tepat itu "pengenalan" atau "pengantar" ya? Di sini aku lihat ada dua, pengenalan evolusi dan pengantar relativitas umum. Kalau di buku2 kampus sih biasanya pakai "pengantar", contoh "pengantar hukum tata negara". Mimihitam 27 Maret 2020 15.08 (UTC)
- Aku juga setuju "pengantar", seperti biasa di buku teks. Format judulnya juga ga mesti ngikutin en.wp. Ada pikir-pikir ada banyak kemungkinan
- Pengantar virus (seperti en.wp, tetapi kesannya "sesuatu yang mengantarkan virus"). Sebenarnya "pengenalan virus" juga bisa ambigu "cara mengenali virus"
- Pengantar tentang virus
- Pengantar: Virus
- Virus (pengantar)
- Virus (artikel pengantar)
- dll,
- Baiknya yang mana ya? HaEr48 (bicara) 27 Maret 2020 16.46 (UTC)
Kalau pendapatku sih pengantar tentang virus lebih cocok dan tidak ambigu. Mimihitam 27 Maret 2020 19.31 (UTC)
Terkait artikel
Pandemi koronavirus 2019–2020
Terutama di bagian epidemi kasus korona
Itu selalu update ya..!
Kalau boleh tau... Setiap berapa jam kah halaman itu selalu update...
Mohon info Nya.....
& Apakah gambarNya juga selalu update
Berkas:COVID-19 Outbreak World Map per Capita.svg
Berkas:COVID-19 Outbreak World Map.svg setiap jam berapa & setiap berapa jam atau setiap berapa hari kah gambar tersebut update
AlikCerdasCermat (bicara) 28 Maret 2020 10:0146 (ACC)
- @AlikCerdasCermat: Tabel situasi kasus di berbagai negara biasanya diperbarui secara berkala oleh Bung Yayan550. Untuk melihat seberapa sering artikel tersebut diperbarui, lihat di riwayat halamannya. Kalau berkas gambar, pembaruannya bisa dilihat di halaman wikimedia commons-nya masing-masing, pada subjudul File history: di sini dan di sini. -- RianHS (bicara) 28 Maret 2020 12.43 (UTC)
Saya usulkan utk semua update kasus terkait data virus korona di dunia memakai WIB, karena jumlah kasus di indonesia sudah ada di data terkini. Lihat di wikipedia Bahasa Jepang, mereka mengupdate jumlah kasus baru berdasarkan Waktu Standar jepang (UTC+9) sama dgn Waktu indonesia timur dan biasanya mrk update semua kasus itu per 6-12 jam sehari atau 2 kali sehari dlm 12 jam mengingat banyaknya kasus yg ditemukan. Saya harap semua editor terlibat dlm hal ini dengan mengacu data dari situs WorldOmeters.com Yayan550 (bicara) 28 Maret 2020 20.55 (UTC)
Saya setuju dengan poin terakhir yang disampaikan bung Yayan550. Kalau berkehendak, teman-teman editor bisa membantu untuk mengupdate pada halaman pandemi koronavirus serta halaman tentang kasus per negara. Karena adanya pertambahan halaman terkait kasus koronavirus per negara, ini memungkinkan halaman-halaman tersebut tidak terurus. Symphonium264 | ? - 29 Maret 2020 02.37 (UTC)