Wikipedia:Daftar Pilihan/22 Februari

Preity Zinta meraih beberapa penghargaan dan nominasi atas penampilannya dalam film Kal Ho Naa Ho.

Kal Ho Naa Ho memenangkan 35 penghargaan dari 78 nominasi; penyutradaraan, cerita, skenario, penampilan para anggota pemeran, musik dan sinematografi meraih perhatian besar dari kelompok-kelompok penghargaan. Di Penghargaan Film Nasional ke-51, Shankar–Ehsaan–Loy dan Sonu Nigam masing-masing memenangkan penghargaan Pengarahan Musik Terbaik dan Penyanyi Playback Laki-laki Terbaik. Kal Ho Naa Ho memimpin Penghargaan Filmfare ke-49 dengan sebelas nominasi termasuk Film Terbaik (Karan Johar, Yash Johar), Sutradara Terbaik (Nikkhil Advani) dan Aktor Terbaik (Shah Rukh Khan). Film tersebut meraih kemenangan dalam delapan kategori, yang meliputi Aktris Terbaik (Zinta), Aktor Pendukung Terbaik (Saif Ali Khan) dan Aktris Pendukung Terbaik (Bachchan). Film tersebut memenangkan tiga belas penghargaan dari tujuh belas nominasi di IIFA Awards ke-5, yang meliputi Film Terbaik (Karan Johar, Yash Johar), Aktris Terbaik (Zinta), Aktor Pendukung Terbaik (Saif Ali Khan) dan Aktris Pendukung Terbaik (Bachchan). Film tersebut meraih delapan belas nominasi di acara pembukaan Producers Guild Film Awards dan memenangkan enam, Aktris Terbaik dalam sebuah Peran Pendukung (Bachchan), Pengarah Musik Terbaik (Shankar–Ehsaan–Loy), Pembuat Lirik Terbaik (Akhtar), Penyanyi Playback Laki-laki Terbaik (Sonu Nigam), Sutradara Debut Terbaik (Advani) dan Sinematografi Terbaik (Mehta). Pada kemenangan lainnya, Kal Ho Naa Ho meraih tiga Screen Awards, dua Penghargaan Zee Cine dan satu Penghargaan Stardust. (Selengkapnya...)