Wikipedia:Daftar Pilihan/14 2018

Foto Sandra Bullock di San Diego Comic-Con tahun 2013

Sandra Bullock adalah seorang aktris yang tampil dalam film dan televisi. Ia mengawali debutnya sebagai pemeran pendukung dalam film bergenre thriller Hangmen tahun 1987. Dia mulai terjun di layar kaca dengan bermain di film television berjudul Bionic Showdown: The Six Million Dollar Man and the Bionic Woman (1989) dan bermain mendapatkan peran utama dalam sitkom Working Girl (1990) sebelum akhirnya menggebrak di dunia perfilman dengan membintangi film aksi, Speed (1994). Bullock mendirikan perusahaan rumah produksi Fortis Films dan membintangi film romantik komedi While You Were Sleeping tahun 1995. Penampilannya di film mengantarkan namanya meraih nominasi Golden Globe Award untuk kategori pemeran terbaik. Tahun berikutnya, dia menjadi lawan main Matthew McConaughey dalam film yang diadaptasi dari novel karya John Grisham berjudul A Time to Kill (1996). Tahun 1997, dia tampil kembali dalam sequel ke-dua Speed, Speed 2: Cruise Control. Tahun berikutnya, Bullock membintangi film romantik komedi Practical Magic, mengisi suara Miriam di film animasi The Prince of Egypt dan juga menjadi eksekutif produser untuk film Hope Floats. (Selengkapnya...)