Universitas Negeri Florida

universitas di Amerika Serikat

Universitas Negeri Florida (Inggris: Florida State University) adalah perguruan tinggi di Tallahassee, Florida bagian utara, Amerika Serikat. Universitas Negeri Florida adalah salah satu dari 2 perguruan tinggi negeri di Florida, lainnya adalah Universitas Florida. Lebih dari 40.000 mahasiswa kuliah di sini, biasanya setelah sekolah menengah umum pada usia 18 tahun. Sekitar 9.000 mahasiswa sudah bergelar sarjana dari sini, lalu melanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi.

Universitas Negeri Florida
Moto
Vires, artes, mores
JenisNegeri
Didirikan1851[1]
Dana abadi$549 juta[2][3]
PresidenT. K. Wetherell
Staf administrasi
5.942[4]
Jumlah mahasiswa41.575[5]
Sarjana32.525[5]
Magister9,050[6]
Lokasi, ,
KampusPerkotaan
AtletikNCAA Division I FBS
Nama julukanSeminoles
MaskotChief Osceola and Renegade
Situs webwww.fsu.edu
Jangan dikelirukan dengan Universitas Florida

Universitas Negeri Florida memiliki 15 fakultas, yakni Seni dan Ilmu Pengetahuan Alam; Bisnis; Komunikasi dan Informasi; Kriminologi dan Peradilan Kriminal; Pendidikan; Teknik; Humaniora; Hukum; Kedokteran; Gambar Bergerak, Televisi, dan Seni Rekaman; Musik; Keperawatan; Ilmu Sosial dan Kebijakan Publik; Kerja Sosial; serta Seni Visual, Teater, dan Tari.

Universitas Negeri Florida berusia lebih dari 150 tahun. Biaya masuknya pada tahun 2006 adalah US$3.175 untuk mahasiswa asli Florida dan US$16.306 dari tempat lain untuk masing-masing waktu (sekitar 4 bulan).

Tim atletiknya Florida State Seminoles memiliki 17 tim regu dan memenangkan 2 kejuaraan sepak bola pada tahun 1993 dan 1999.

Referensi sunting

  1. ^ [1] State Library and Archives of Florida - The Florida Memory Project Timeline (see 1851) Diakses 28 April 2007
  2. ^ [2] Foundation's FY 2007 annual reports Diakses 24 Januari 2008.
  3. ^ [3] 2008 NACUBO Endowment Study Diakses 24 Januari 2008.
  4. ^ [4] Florida State University Office of Institutional Research, Percentage Full-Time Employees by EEO Category Fall 1995 through Fall 2006 Diakses 12 Mei 2007.
  5. ^ a b c [5] Florida State University Office of Institutional Research, Enrollment and Faculty - FSU student/faculty statistics for fall 2006 Diakses 11 Mei 2007. Kesalahan pengutipan: Tanda <ref> tidak sah; nama "Florida State University Office of IR faculty" didefinisikan berulang dengan isi berbeda
  6. ^ [6] FSU, FAMU continue to see grad-student enrollment go up Diakses 6 November 2007.

Pranala luar sunting