Team Trees
Team Trees, lebih dikenal sebagai #TeamTrees atau TeamTrees, merupakan tantangan penggalangan dana kolaboratif tahun 2019 yang bertujuan untuk menanam 20 juta pohon sampai tahun 2020. Inisiatif dimulai oleh YouTuber asal amerika MrBeast dan Mark Rober, dan sangat didukung oleh YouTuber lainnya. Semua donasi akan ditujukan ke Arbor Day Foundation, sebuah organisasi penanam pohon yang berjanji akan menanam satu pohon untuk setiap satu Dolar Amerika donasi yang masuk. Penanaman direncanakan akan berlangsung dari bulan Januari 2020 sampai "tidak lewat dari Desember 2022". Diestimasikan bahwa 20 juta pohon akan memakan lahan sebesar 180 km2.
Tanggal | Mei 2019 - Sekarang |
---|---|
Penyelenggara | MrBeast dan Mark Rober |
Situs web | teamtrees.org |
Latar Belakang
suntingDalam 50 tahun terakhir, Arbor Day Foundation telah menanam lebih dari 350 pohon seluruh dunia.
Inisiatif dimulai di YouTube, Reddit, dan Twitter pada bulan Mei 2019 ketika fans dari MrBeast (Dikenal sebagai Jimmy Donaldson) menyarankan untuk menanam 20 juta pohon untuk merayakan pencapaian 20 juta subscriber-nya di YouTube. Mantan insinyur NASA dan YouTuber Mark Rober bekerja-sama secara langsung bersama Donaldson untuk membuka penggalangan dana ini. Donaldson mengunggah vidio YouTube yang menjelaskan tentang rencananya, banyak sejumlah YouTuber yang bergabung dalam gerakan ini.
Setiap donasi akan ditujukan ke Arbor Day Foundation, dimana mereka berjanji akan menanam satu pohon untuk setiap satu Dolar Amerika donasi yang masuk. YouTuber terkemuka seperti Rhett and Link, Marshmello, IJustine, Marques Brownlee, The Slow Mo Guys, Ninja, Simone Giertz, Jacksepticeye, Smarter Every Day, PewDiePie, Simply Nailogical, The Try Guys, Alan Becker dan Jeffree Star ikut mempromosikan gerakan ini. Pengusaha seperti Elon Musk, Tobi Lütke, Susan Wojcicki dan Jack Dorsey telah mendonasikan dengan jumlah yang signifikan ke gerakan ini. Pohon-pohon ini akan ditanam di sejumlah hutan dan beberapa lahan pribadi yang akan berlangsung dari bulan Januari 2020. Tujuannya untuk menanam pohon-pohon tersebut "tidak lewat dari Desember 2022".
Sejarah
suntingSampai tanggal 30 Oktober 2019, pengusaha Elon Musk, CEO YouTube Susan Wojcicki, CEO Twitter Jack Dorsey, dan DJ sekaligus produser musik Alan Walker telah mendonasikan masing-masing berjumlah $1 juta, $200.000, $150.000, dan $100.000. Pemegang donasi terbanyak saat ini adalah Tobi Lütke dengan $1.000.001.
Donasi terbanyak
sunting- CEO Shopify, Tobias Lütke mendonasikan 1.000.001 pohon untuk mengalahkan Elon Musk, yang mendonasikan 1 juta pohon.
- CEO Tesla dan SpaceX, Elon Musk mendonasikan 1.000.000 pohon. Sebagai pengguna berat Twitter, ia mengganti foto profil nya menjadi foto sebuah pohon, dan nama penggunanya dari Elon Musk menjadi Treelon (gabungan antara tree dan Elon).
- CEO Twitter, Jack Dorsey mendonasikan 150.000 pohon pada tanggal 29 Oktober. Ia mendonasikan lagi sebanyak 200.000 pohon 2 hari kemudian, total ia mendonasikan 350.000 pohon.
- ELF Development mendonasikan 250.000 pohon.
- MrBeast, YouTuber yang memulai gerakan ini, mendonasikan 100.000 pohon dan menantang orang lain untuk mendonasikan lebih banyak. Ia kemudian mendonasikan 100.002 pohon, total 200.002 pohon yang telah ia donasikan.
- CEO YouTube, Susan Wojcicki mendonasikan 200.000 pohon.
- CTO Shopify, Jean-Michel Lemieux mendonasikan 100.100 pohon.
- Alan Walker menerima tantangan dari MrBeast dengan mendonasikan 100.001 pohon.
- Perusahaan telekomunikasi asal Amerika, Verizon mendonasikan 100.000 melalui Green Team mereka.
- YouTuber PewDiePie mendonasikan 69.420 pohon.
- 50.000 pohon telah didonasikan atas nama Kabinet Ukraina.
- YouTuber animator TheOdd1sOut dan Jaiden Animations, masing masing mendonasikan 33.333 pohon dan 20.000 pohon.
- Jacksepticeye dan Jeniam Foundation sama-sama mendonasikan 20.000 pohon.
- 15.000 pohon telah didonasikan setelah sebuah vidio dari YouTuber bernama "I Am Wildcat" yang membuat tantangan untuk mencari Diamond secepat mungkin di Minecraft.