Sakai, Fukui

kota di Jepang

Sakai (坂井市 Sakai-shi) adalah kota yang terletak di Prefektur Fukui, Jepang. Pada 10 Mei 2018, kota ini diperkirakan memiliki populasi sebesar 92.210 dari total 31.509 rumah tangga, kota ini memiliki kepadatan penduduk sebesar 440 orang per km².[1] Luas total kota ini adalah sebesar 209,67 kilometer persegi (80,95 sq mi).

Sakai
坂井市
Balai Kota Sakai
Balai Kota Sakai
Bendera Sakai
Lambang resmi Sakai
Location of Sakai in Fukui Prefecture
Location of Sakai in Fukui Prefecture
Sakai di Jepang
Sakai
Sakai
 
Koordinat: 36°10′1″N 136°13′53.2″E / 36.16694°N 136.231444°E / 36.16694; 136.231444Koordinat: 36°10′1″N 136°13′53.2″E / 36.16694°N 136.231444°E / 36.16694; 136.231444
NegaraJepang
WilayahChūbu (Hokuriku)
PrefekturFukui
Pemerintahan
 • - WalikotaNorio Sakamoto
Luas
 • Total209,67 km2 (80,95 sq mi)
Populasi
 (10 Mei 2018)
 • Total92,210
 • Kepadatan440/km2 (1,100/sq mi)
Zona waktuUTC+9 (Japan Standard Time)
Simbol Kota 
-PohonCherry blossom
-BungaLilium
-BurungLarus canus
Nomor Telefon0776-66-1500
Alamat1-1 Shimoshinjō, Sakai-chō, Sakai-shi, Fukui-ken 919-0592
Situs webwww.city.fukui-sakai.lg.jp

Sejarah sunting

Sakai adalah bagian dari Provinsi Echizen kuno. Selama Zaman Edo, wilayah itu dibagi berdasarkan kepemilikan menjadi 3 daerah yaitu: Domain Maruoka, Domain Fukui, dan kepemilikan tenryo yang di bawah kendali langsung keshogunan Tokugawa. Menyusul Restorasi Meiji, area tersebut dimasukan menjadi bagian dari Distrik Sakai di Prefektur Fukui. Kota Mikuni dan Maruoka diciptakan dengan seiringnya pembentukan sistem kotamadya modern pada 1 April 1889. Lalu desa Harue dinaikkan statusnya menjadi kota pada 3 April 1942. Setelah itu desa Sakai dibuat pada 1 Maret 1955 oleh penggabungan desa-desa seperti Higashi-Jūgō, Hyogo dan Ōseki. Lalu dinaikkan ke status kota pada 1 April 1961. Kota modern Sakai didirikan pada 20 Maret 2006, dari penggabungan kota Sakai sebelumnya dengan kota Harue, Maruoka dan Mikuni. Distrik Sakai dibubarkan sebagai hasil dari Penggabungan ini.

Geografi sunting

Sakai terletak di ujung utara dari Prefektur Fukui, berbatasan dengan kota Awara dan kota Kaga di Prefektur Ishikawa di utara dan Laut Jepang di barat laut, berbatasan langsung juga dengan Kota Fukui di selatan. Sungai Kuzuryū juga mengalir melalui kota.

Daerah Tetangga sunting

Iklim sunting

Sakai memiliki iklim lembap (Kōppen Cfa) yang ditandai oleh musim panas yang hangat dan basah, serta musim dingin yang dingin dengan hujan salju lebat. Suhu rata-rata tahunan di Sakai adalah 14.3℃. Curah hujan tahunan rata-rata adalah 2476 mm dengan September sebagai bulan terbasah. Suhu rata-rata tertinggi pada bulan Agustus, sekitar 26,9℃, dan terendah pada Januari, sekitar 2,8 °C.[2]

Demografi sunting

Per data sensus Jepang,[3] populasi Sakai telah tumbuh selama 40 tahun terakhir. Populasi kota ini adalah yang terbesar kedua di Prefektur Fukui. Lingkungan Harue dan Maruoka di bagian selatan kota, berfungsi sebagai kota komuter dari kota Fukui. Dengan demikian, tingkat pertumbuhan penduduknya jauh lebih tinggi daripada daerah lainnya di Prefektur Fukui.

Tahun Sensus Populasi
1970 68,797
1980 75,983
1990 83,372
2000 91,173
2010 91,900

Pemerintahan sunting

Sakai memiliki bentuk Pemerintahan walikota-dewan dengan wali kota yang dipilih secara langsung dan legislatif kota Unikameral dengan 26 anggota.

Pendidikan sunting

Sakai memiliki 19 sekolah dasar negeri dan lima sekolah menengah yang dioperasikan oleh pemerintah kota, dan tiga sekolah menengah negeri yang dioperasikan oleh Dewan Pendidikan Prefektur Fukui. Prefektur juga mengoperasikan satu sekolah pendidikan khusus.

Transportasi sunting

Bandar Udara sunting

Kereta sunting

Jalan Raya sunting

Referensi sunting

  1. ^ "Sakai City Population Statistics" (dalam bahasa Japanese). Japan: Sakai City. Diakses tanggal 23 May 2018. [pranala nonaktif permanen]
  2. ^ Sakai climate data
  3. ^ Sakai population statistics

Pranala luar sunting