SMA Negeri 1 Ngemplak

sekolah menengah atas di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah

SMA Negeri 1 Ngemplak adalah sebuah sekolah menengah di daerah Kabupaten Sleman Provinsi Yogyakarta.

SMA N 1 Ngemplak
Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Ngemplak
Informasi
Didirikan1996
JenisNegeri
AkreditasiA
Kepala SekolahImam Puspadi, S.Pd.
Ketua KomiteSadiyo
Jumlah kelas11 kelas
Jurusan atau peminatanIPA dan IPS
Rentang kelasX, XI IPA, XI IPS, XII IPA, XII IPS
KurikulumKurikulum 2013
Jumlah siswa-
Alamat
LokasiCokrogaten, Bimomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta, Indonesia
Koordinat7°38′58″S 110°26′02″E / 7.649514°S 110.433794°E / -7.649514; 110.433794
Situs websman1ngemplak.net
Moto
MotoBharata Jaya
Masih Banyak Info yang kurang lengkap mengenai sekolah ini, mohon bantuannya untuk melengkapinya

Sejarah Singkat sunting

SMA N 1 Ngemplak berdiri tahun 1996 dengan type C. sesuai dengan typenya SMA N 1 Ngemplak memiliki 3 kelas paralel, dengan rincian kelas X sejumlah 3 kelas kelas 2 tiga kelas, dan kelas 3 tiga kelas, terdiri dari jurusan IPA 1 kelas dan jurusan IPS 2 kelas.

Pada awal berdirinya SMA N 1 Ngemplak belum memiliki gedung sendiri, maka untuk sementara bertempat di SMA N 2 Ngaglik, bahkan segala sesuatunya masih bergabung dengan SMA N 2 Ngaglik termasuk Tenaga Pengajar dan pembiayaannya masih diampu oleh SMA N 2 Ngaglik.

Pada pertengahan tahun 1997 gedung SMA N 1 Ngemplak selesai dibangun, maka segera diadakan boyongan untuk menempati gedung baru tersebut, dan pada tahun itu juga SMA N 1 Ngemplak mulai mendapatkan Guru definitif dimulai ditempatkannya 9 orang guru negeri dan beberapa orang guru dan pegawai pindahan dari SMA N lain.

Pada bulan Februari 1999 SMA N 1 Ngemplak mendapatkan Kepala Sekolah definitive yaitu dia Bpk. Sukisno, S.Pd., maka pada saat itu pula SMA N 1 Ngemplak mulai berbenah diri untuk mengejar ketertinggalan dari sekolah lain sesuai dengan bertambahnya usia sekolah ini.

Dengan berjalannya waktu, SMA N 1 Ngemplak telah berganti kepala sekolah antara lain: Drs. Mawardi, Drs. Maskur, Drs. H. Darwito dan terakhir Basuki Jaka Purnama,M.Pd. (dari SMA N 1 Kalasan per 20 Desember 2012).

Pranala luar sunting