"Rather Be" adalah lagu dari grup musik elektronik asal Inggris Clean Bandit, yang menampilkan vokal oleh Jess Glynne. Lagu ini dirilis pada 5 Desember 2013 sebagai single keempat dari album studio debut grup, New Eyes (2014).[10][11] Lagu ini juga muncul di versi deluxe album debut Glynne, I Cry When I Laugh (2015). Lagu ini ditulis bersama oleh anggota grup Jack Patterson dan Grace Chatto, bersama dengan Jimmy Napes dan Nicole Marshall, dan diproduksi oleh Patterson dan Chatto. Warner Music Group merilis sejumlah remix resmi untuk diunduh,[12] dengan DJ seperti All About She dan Cash Cash.
Lagu ini memulai debutnya di nomor satu di UK Singles Chart dan merupakan single dengan penjualan tercepat ketiga pada tahun 2014, dan single dengan penjualan tertinggi pada bulan Januari sejak tahun 1996.[13] Lagu ini menghabiskan empat minggu di nomor satu, terjual lebih dari satu juta kopi sejak dirilis dan menjadi single ketujuh yang meraih 3× Platinum. "Rather Be" juga mencapai nomor satu di sebelas negara lainnya termasuk Austria, Finlandia, Jerman, Norwegia dan Swedia. Lagu ini adalah single terlaris tahun 2014 di Belanda, merupakan single terlaris kesepuluh pada dekade 2010-an di Inggris, dan mendapatkan sertifikasi Platinum atau lebih tinggi di sebelas negara. Di Amerika Serikat, lagu ini menduduki nomor sepuluh di Billboard Hot 100. Lagu ini ditempatkan di nomor empat dalam daftar 10 Lagu Terbaik Billboard tahun 2014.[14]
"Rather Be" juga menjadi hit internasional karena musik video menjadi viral di YouTube. Difilmkan di Tokyo dan menampilkan Haruka Abe, video tersebut ditonton lebih dari 740 juta kali. Lagu ini memenangkan kategori Best Dance Recording di Grammy Awards ke-57 tahun 2015 di Amerika Serikat.[15]
^Slater, Chris (17 October 2014). "Review: Clean Bandit @ Manchester Academy 1". Manchester Evening News. M.E.N Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 December 2016. Diakses tanggal 14 December 2016.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
^Huizenga, Tom; Tsioulcas, Anastasia; Powers, Ann; McCartney, Kelly; Hart, Otis; Thompson, Stephen; Hilton, Robin; Ganz, Jacob; Gotrich, Lars; Fitzgerald, Kiana; King, Jason; Kelley, Frannie; Contreras, Felix; Jarenwattananon, Patrick; Garsd, Jasmine; Dye, David; Carter, Bobby; Boilen, Bob; Katzif, Mike. "NPR Music's Favorite Songs Of 2014". National Public Radio. National Public Radio. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 June 2019. Diakses tanggal 14 December 2016.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
^"Rather Be Remixes, Pt. 2 - Single". iTunes. 13 May 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 13 November 2018. Diakses tanggal 29 September 2014.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)