Radityo Wahyu Senoputro

model Indonesia

Radityo Wahyu Senoputro (lahir 8 Juli 1998) adalah seorang model asal Indonesia. Ia merupakan pemenang kontes L-Men of The Year 2019 dan mewakili Indonesia pada kontes pria Mister World 2019 di Manila, Filipina, dimana ia meraih posisi 29 Besar (Quarter Finalis) dan 5 Besar Talent & Creativity.

Radityo Wahyu Senoputro
LahirRadityo Wahyu Senoputro
8 Juli 1998 (umur 25)
Surabaya, Indonesia
Nama lainRadit
Pekerjaan
Gelar
Pemenang kontes pria
Warna rambutHitam
Warna mataHitam
Kompetisi
utama
KebangsaanIndonesia
Instagram: radityows Edit nilai pada Wikidata

Profil

sunting

Radit, demikian ia biasa disapa, lahir di Surabaya pada tanggal 8 Juli 1998. Semasa kecil ia pernah tinggal di Brisbane, Australia karena sang ayah mendapatkan beasiswa disana. Selama 2 setengah tahun Radit dan keluarganya tinggal di Brisbane, kemudian kembali ke Indonesia dan menetap di Bandung.

Ia bersekolah di SD dan SMP Salman Alfarisi Bandung di daerah Tubagus Ismail, kemudian melanjutkan ke SMA Taruna Bakti Bandung dan pada tahun 2016 melanjutkan kuliah di STEI Tazkia, Bogor.[1]

Kontes pria

sunting

L-Men of The Year 2019

sunting

Radit berkompetisi pada kontes L-Men of The Year 2019 yang diselenggarakan pada tanggal 28 Maret 2019 di Jakarta. Ia berhasil dinobatkan sebagai pemenang oleh Ivan Kabul, selaku pemenang pada tahun sebelumnya. Radit yang mahir Muay Thai dan bermain piano ini juga menampilkan bakatnya bersulap.[2]

Mister World 2019

sunting

Pada tanggal 11 Juli 2019, Instagram resmi L-Men mengumumkan bahwa Radit akan mewakili Indonesia pada kontes Mister World 2019 yang diselenggarakan di Manila, Filipina pada tanggal 23 Agustus 2019.[3]

Ini menjadi pertamakalinya dari L-Men mengirimkan perwakilannya pada kontes Mister World, dan Radit sendiri menjadi perwakilan kedua Indonesia pada kontes tersebut, setelah terakhir berkompetisi pada tahun 2010.

Radit meraih posisi Quarter Finalis (29 Besar) dan 5 Besar Penghargaan khusus Talent & Creativity.

Pendidikan

sunting
  • SD Salman Alfarisi, Bandung
  • SMP Salman Alfarisi, Bandung
  • SMA Taruna Bakti, Bandung
  • Tazkia Institute, Bogor

Prestasi

sunting

Referensi

sunting

Pranala luar

sunting
Penghargaan dan prestasi
Didahului oleh:
  Ivan Kabul
L-Men of The Year
2019
Diteruskan oleh:
  Okky Alparessi