Pembangkit Listrik Tenaga Air Felsenau

pembangkit listrik tenaga air di Swiss

Pembangkit listrik tenaga air Felsenau (Jerman: Kraftwerk Felsenau) adalah sebuah pembangkit listrik tenaga air yang terletak di Sungai Aare di Kota Bern, Swiss. Pembangkit listrik ini dibangun pada tahun 1909 oleh perusahaan Energie Wasser Bern. Setelah pembangkit listrik ini dimodernisasi pada tahun 1989, balai turbinnya dijadikan sebuah museum. Pembangkit listrik ini berkapasitas 11,3 megawatt.

Pembangkit listrik tenaga air Felsenau.

Bangunan utamanya dirancang oleh Eduard Locher dan Alfred Brunschwyler. Modernisasi yang dilakukan pada tahun 1989 dirancang oleh Vladimir Grossen dan Bea Baumann.

Bendungan Engehalde terletak di pembangkit listrik ini. Pada 9 Juni 2022, jenazah putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz, ditemukan di bendungan tersebut.[1]

Referensi sunting

  1. ^ "Im Engehalde-Stauwehr aufgefunden – Junger Indonesier konnte nur tot geborgen werden". Berner Zeitung (dalam bahasa Jerman). Diakses tanggal 9 Juni 2022.