Negara pelindung adalah negara yang mewakili negara berdaulat lain yang tidak memiliki perwakilan diplomatik di sebuah negara. Negara pelindung ditunjuk ketika dua negara memutuskan hubungan diplomatik satu sama lain. Negara pelindung bertugas mengurus aset diplomatik dan warga negara pengirim di negara yang menaunginya. Apabila hubungan diplomatik diputus akibat perang, negara pelindung juga akan mengurus tawanan perang serta kepentingan warga sipil di wilayah yang diduduki musuh.

Sejak 1961 sampai 2015, Swiss berperan sebagai negara pelindung Amerika Serikat di Kuba. Seksi Kepentingan Amerika Serikat di Havana, meski dijalankan oleh anggota Dinas Luar Negeri Amerika Serikat, merupakan seksi resmi Kedutaan Besar Swiss.[1]

Konsep negara pelindung sudah ada sejak Perang Prancis-Prusia tahun 1870 dan diatur oleh Konvensi Jenewa 1929. Negara pelindung diberi kekuasaan oleh keempat perjanjian Konvensi Jenewa tahun 1949. Selain itu, Palang Merah Internasional sendiri bisa ditunjuk sebagai negara pelindung berdasarkan Protokol I (1977). Pemilihan negara pelindung pada masa damai diatur dalam Konvensi Wina tentang Hubungan Diplomatik (1961).[2][3]

Mandat saat ini

sunting
Negara pelindung Negara terlindung
(Negara pengirim)
Negara penerima Mandat Catatan
  Kanada   Israel   Kuba [4]
  Kanada   Israel   Venezuela Kepentingan nasional [5][6]
  Ceko   Amerika Serikat   Suriah Kepentingan nasional [3][7]
  Yunani   Mesir   Qatar Menyeluruh Lihat pula: Hubungan Mesir–Qatar
  Italia   Kanada   Iran Menyeluruh [8]
  Oman   Iran   Kanada Menyeluruh [9]
  Pakistan   Iran   Amerika Serikat Kepentingan nasional Lihat pula: Seksi Kepentingan Iran[10]
  Rumania   Australia   Suriah Menyeluruh [11][12]
  Rumania   Kanada   Suriah Menyeluruh [12]
  Rumania   Prancis   Suriah Menyeluruh [12]
  Rumania   Moldova   Suriah Menyeluruh [12]
  Spanyol   Venezuela   Israel [13]
  Swedia   Australia   Korea Utara Menyeluruh [14]
  Swedia   Kanada   Korea Utara Menyeluruh [14]
  Swedia   Denmark   Korea Utara Menyeluruh [14]
  Swedia   Finlandia   Korea Utara Menyeluruh [14]
  Swedia   Islandia   Korea Utara Menyeluruh [14]
  Swedia   Italia   Korea Utara Permohonan visa Schengen [14]
  Swedia   Norwegia   Korea Utara Menyeluruh [14]
  Swedia   Spanyol   Korea Utara Permohonan visa Schengen [14]
  Swedia   Amerika Serikat   Korea Utara Menyeluruh [3][14]
   Swiss   Georgia   Rusia Kepentingan nasional [15]
   Swiss   Iran   Mesir Kepentingan nasional [16]
   Swiss   Iran   Arab Saudi Menyeluruh [17]
   Swiss   Rusia   Georgia Kepentingan nasional [16][18]
   Swiss   Arab Saudi   Iran Menyeluruh [17]
   Swiss   Amerika Serikat   Iran Kepentingan nasional [3][16]
  Turki   Amerika Serikat   Libya Kepentingan nasional [3][19]

Lihat pula

sunting

Catatan dan referensi

sunting
  1. ^ (Prancis) Stéphane Bussard, "La voix suisse des États-Unis à Cuba se tait Diarsipkan 2016-03-29 di Wayback Machine.", Le Temps, Monday 20 July 2015.
  2. ^ "Vienna Convention on Diplomatic Relations" (PDF). United Nations. 18 April 1961. 
  3. ^ a b c d e U.S. Department of State Foreign Affairs Manual. 7 FAM 1020. 
  4. ^ Wootliff, Raoul (3 October 2017). "In first since 1973, Israeli minister in 'private' visit to Cuba". The Times of Israel. With no Israeli embassy in the country, Canada currently represents Israel’s interests in Havana, including assisting the country’s Jewish community. 
  5. ^ Fenton, Anthony (3 March 2009). "Canada will Represent Israel in Venezuela: Minister". The Dominion (dalam bahasa Inggris) (59). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-16. Diakses tanggal 2019-01-16. 
  6. ^ Kelemen, Jasmina (21 April 2009). "Canada to represent Israel in Venezuela". Jewish Telegraphic Agency. 
  7. ^ "U.S. Interests Section". Embassy of the Czech Republic in Damascus. Diakses tanggal 10 February 2017. 
  8. ^ "Canada - Iran Relations". Canada's International Gateway. Government of Canada. 
  9. ^ "Oman to represent Iran's Canada interests". Reuters.com. Reuters. Diakses tanggal 14 August 2017. 
  10. ^ "Interests Section of the Islamic Republic of Iran". Embassy of Pakistan, Washington, D.C. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-05-21. Diakses tanggal 2019-01-16. 
  11. ^ "Romanian Embassy in Syria". Department of Foreign Affairs and Trade (Australia) (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 10 February 2017. The Romanian diplomatic mission provides consular assistance to Australians 
  12. ^ a b c d Popescu, Irina (10 December 2014). "Romania to represent Canada's interests in Syria - Romania Insider". Romania Insider. 
  13. ^ "Venezuela: Spain Will Represent Our Interests in Israel". Haaretz (dalam bahasa Inggris). Associated Press. 16 September 2009. 
  14. ^ a b c d e f g h i "The Embassy: Pyongyang". Swedenabroad.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-04-23. Diakses tanggal 2019-01-16. 
  15. ^ "Georgia's Interests Section of the Swiss Confederation's Embassy to the Russian Federation". Ministry of Foreign Affairs of Georgia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-02-09. Diakses tanggal 2019-01-16. 
  16. ^ a b c Swiss Federal Department of Foreign Affairs (4 April 2012). "Protective power mandates". 
  17. ^ a b "Good offices: Switzerland takes on protecting power mandate for Iran and Saudi Arabia". eda.admin.ch. Swiss Foreign Affairs Department. Diakses tanggal 8 February 2018. 
  18. ^ "Embassy of Switzerland in Georgia, Russian Federation Interests Section". Ministry of Foreign Affairs of the Russian Federation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-09-14. Diakses tanggal 2019-01-16. 
  19. ^ http://edition.cnn.com/2011/WORLD/europe/03/20/turkey.us.libya/

Pranala luar

sunting