Nadia Purwoko
Nadia Sristi Purwoko (lahir 23 Januari 1992) adalah seorang model dan ratu kecantikan Indonesia. Ia berhasil menjadi pemenang kontes Miss Grand Indonesia 2018 mewakili Provinsi Bengkulu.[1] Nadia mewakili Indonesia pada kontes Miss Grand International 2018, di mana ia meraih Runner-up 2 dan menerima penghargaan Best in Social Media.[2] Nadia merupakan alumni Fakultas Hukum Universitas Indonesia serta mengambil bagian dari sebuah firma hukum di Jakarta.[3]
Nadia Purwoko | |
---|---|
Lahir | Nadia Sristi Purwoko 23 Januari 1992 Kota Bengkulu, Bengkulu, Indonesia |
Nama lain | Nadia Purwoko |
Almamater | Universitas Indonesia |
Pekerjaan | |
Tinggi | 178 cm (5 ft 10 in) |
Gelar | Miss Grand Indonesia 2018 |
Pemenang kontes kecantikan | |
Warna rambut | Hitam |
Warna mata | Hitam |
Kompetisi utama |
|
Kehidupan awal dan pendidikan
suntingNadia Sristi Purwoko merupakan anak kedua dari dua bersaudara, dari pasangan Heru Purwoko dan Acut Purwoko. Ia memiliki seorang saudara laki-laki bernama Bram Purwoko. Sejak kecil, Nadia dikenal sudah gemar dalam hal fesyen, bahkan dia sudah mengikuti berbagai kompetisi kecantikan dan tidak sedikit pula membuahkan hasil yang memuaskan dengan menjuarai berbagai kompetisi tersebut.[4] Sama seperti anak pada umumnya, Nadia kecil menghabiskan waktunya untuk bermain dan belajar. Yang membedakan Nadia dengan anak kecil pada umumnya adalah ia sedari dahulu sudah terlihat berbeda, karena tampak paling tinggi dan kurus di antara teman-teman sebayanya.
Nadia mengenyam pendidikan SMA Al-Izhar, Pondok Labu, Jakarta Selatan. Setelah lulus, ia kemudian melanjutkan ke jenjang sarjana di Fakultas Hukum, Universitas Indonesia dan telah wisuda pada tahun 2016 lalu.[4] Nadia berhasil lulus dari Universitas Indonesia dalam waktu singkat, yaitu hanya 3,5 tahun dengan IPK yang tinggi, dan sekarang ia juga sedang melanjutkan pendidikannya ke jenjang magister di Leiden University, Belanda untuk program Advance Master International Civil and Commercial Law.
Kontes kecantikan
suntingMiss Grand Indonesia 2018
suntingNadia berhasil mengalahkan dua kandidat kuat lainnya pada ajang Miss Grand Indonesia 2018. Vivi Wijaya Huang, wakil dari provinsi Sumatera Utara harus puas di posisi kedua, sementara Stephnie Cecillia Munthe wakil DKI Jakarta berada di posisi ketiga.[5] Maka, dengan demikian gelar Miss Grand Indonesia secara resmi atau berdasarkan penerima mahkota resmi pertama kali, yakni diterima oleh Nadia Purwoko.
Malam puncak Miss Grand Indonesia 2018 digelar pada Sabtu malam tanggal 21 Juli 2018. Kontes kecantikan yang dihelat di JCC Senayan, Jakarta Pusat tersebut, menobatkan Nadia Purwoko finalis perwakilan Bengkulu sebagai pemenang.[1] Perjuangan Nadia mendapatkan mahkota The Heart of Indonesia rancangan Rinaldy Yunardi yang dihiasi 7640 berlian, 148 permata rubi dan emas 780 kilogram dengan total nilai 3 miliar rupiah tidaklah mudah. Ia harus bersaing melawan 29 finalis dari seluruh Indonesia.[6]
Setelah lolos sepuluh besar, Nadia berhasil melaju ke dua besar bersama Vivi Wijaya finalis asal Sumatera Utara. Ketika diberi pertanyaan terkait siapa yang akan diselamatkan bila memiliki kekuatan super demi menjaga perdamaian dunia, Nadia memberikan jawaban:
Hal pertama yang akan saya selamatkan untuk perdamaian dunia adalah menolong anak-anak kecil dan ibu. Mengapa, karena rasa kasih sayang dan perdamaian dimulai dari jiwa anak-anak, yang diberi makan dengan kasih sayang dan pengertian, akan tumbuh menjadi orang dewasa yang mengerti apa arti perdamaian dan melestarikan perdamaian.[5]
Atas kemenangannya ini, Nadia berhak mengikuti ajang Miss Grand International 2018 yang akan diadakan di Myanmar.
Miss Grand International 2018
suntingDengan gelarnya sebagai Miss Grand Indonesia 2018, Nadia menjadi wakil Indonesia di kontes Miss Grand International 2018 yang puncak penobatannya diselenggarakan pada hari Kamis, 25 Oktober 2018 di Yangon, Myanmar.[7]
Nadia berhasil mendapat gelar Runner-up 2 dan juga menerima penghargaan khusus Best in Social Media.[8] Pada sesi pertanyaan 5 besar, Nadia mendapatkan pertanyaan negara pertama mana yang akan dia sambangi jika menjadi pemenang Miss Grand International 2018. Nadia pun menjawab:
Andai saya dimahkotai sebagai Miss Grand International, negara pertama yang ingin saya kunjungi adalah Amerika Serikat. Mengapa demikian? Karena Amerika Serikat adalah tempat meleburnya keanekaragaman budaya dan juga memiliki platform media yang besar. Sehingga kita bisa menciptakan dampak yang besar serta liputan berita yang lebih luas. Saya juga ingin menyebarkan pesan bahwa untuk stop peperangan, bukan berarti dengan pergi ke medan perang. Kita bisa mulai dari diri sendiri. Jika kita menemukan kedamaian dan cinta pada diri sendiri, maka akan lebih mudah untuk menyebarkan cinta. Dan cinta itu sesuatu yang menular tapi sangat hebat. Hari ini bisa menjadi hari terakhir kekerasan di dunia ini apabila kita semua berkomitmen, [maka] mari kita sebarkan cinta.[9]
Karier dan prestasi
suntingPerjalanan karier dan prestasi Nadia Purwoko dalam dunia modeling telah memberinya kepercayaan diri. Tahu akan ‘kelebihannya’, Nadia Purwoko menemukan kenyamanan dan kepercayaan diri lewat modeling, dari sini ia mulai mengikuti berbagai kegiatan seputar modeling. Tidak sia-sia banyak prestasi diraih pemenang Miss Grand Indonesia 2018 ini, diantaranya adalah:[4]
- Juara III Fashion Show Muslimah by Elnusa
- Juara II Piano Competition by Sekolah Pelita Harapan
- Best Script Writer in Al-Izhar Pondok Labu Drama Competition
- Juara Pertama Gading Model Search 2008
- Finalis of Gogirl! Look 2009 by Gogirl!
- Pemenang None Jakarta Selatan (Abang None Jakarta Selatan) 2010
- Juara Harapan II None Jakarta (Abang None DKI Jakarta) 2010
- Pemenang Miss Grand Indonesia 2018
- Miss Grand International 2018
- Runner-up 2
- Best in Social Media
Setelah Nadia lulus, Nadia sempat bekerja di lawfirm Assegaf Hamzah & Partners. Sejak tahun 2015 hingga akhir tahun 2018, Nadia aktif sebagai associate di Firma Hukum Christian Teo & Partners, dan saat akhir pekan ia bekerja sebagai model freelance yang sering mengisi acara Fashion Week dan sejumlah pemotretan.[3]
Referensi
sunting- ^ a b Kartikawati, Eny (21 Juli 2018). "Nadia Purwoko dari Bengkulu Jadi Pemenang Miss Grand Indonesia 2018". Detik.com. Diakses tanggal 22 Juli 2018.
- ^ "Wakil Indonesia Jadi Runner-up 2 Miss Grand International 2018". Viva.co.id. 26 Oktober 2018. Diakses tanggal 26 Oktober 2018.
- ^ a b Anita K. Wardhani, ed. (22 Juli 2018). "Mengenal Nadia Purwoko, Miss Grand Indonesia 2018, Pengacara yang Luwes Melenggang di Panggung Model". Tribunnews.com. Diakses tanggal 22 Juli 2018.
- ^ a b c "Ini Profil Nadia Purwoko, Miss Grand Indonesia 2018". Pedomanbengkulu.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-22. Diakses tanggal 22 Juli 2018.
- ^ a b "Nadia Purwoko wakil Bengkulu dinobatkan sebagai Miss Grand Indonesia 2018". Kapanlagi.com. Diakses tanggal 22 Juli 2018.
- ^ Naimi, Royan (21 Juli 2018). "Nadia Purwoko Berhak Kenakan Mahkota Miss Grand Indonesia 2018, Mahkota Senilai Rp 3 Miliar". Tribunnews.com. Diakses tanggal 22 Juli 2018.
- ^ "Miss Grand Indonesia, Nadia Purwoko Bertekad Harumkan Indonesia". Koran Jakarta. 23 Juli 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-23. Diakses tanggal 23 Juli 2018.
- ^ Kartikawati, Eny (26 Oktober 2018). "Nadia Purwoko dari Indonesia Jadi Juara 3 Miss Grand International 2018". Detik.com. Diakses tanggal 26 Oktober 2018.
- ^ Bejoroy, ed. (26 Oktober 2018). "Inilah Pemenang Miss Grand International 2018, Nadia Purwoko dari Indonesia Juara Ke-3". Tribunnews.com. Diakses tanggal 26 Oktober 2018.
Pranala luar
sunting- Situs web resmi Miss Grand Indonesia Diarsipkan 2021-05-21 di Wayback Machine.
- Nadia Purwoko di Instagram
Penghargaan dan prestasi | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Gelar baru |
Miss Grand Bengkulu 2018 |
Diteruskan oleh: Fiola Edwina Asyifa |
Didahului oleh: Gelar baru |
Miss Grand Indonesia 2018 |
Diteruskan oleh: Sarlin Jones |
Didahului oleh: Dea Rizkita |
Perwakilan Miss Grand International 2018 |
Diteruskan oleh: Sarlin Jones |