Kimberley Santos (lahir 21 Agustus 1961) adalah seorang ratu kecantikan asal Guam yang menjadi Miss World 1980 (mewakili Guam) setelah Gabriella Brum dari Jerman mengundurkan diri sehari setelah kemenangannya.[1] Kontes diadakan di London, Britania Raya. Setelah tinggal di Tokyo dan Paris dengan suaminya, dan memiliki dua anak laki-laki, mereka kemudian pindah ke London dan memiliki anak ketiga mereka. Dia juga menjadi polisi khusus di London. Kimberley Santos Hall saat ini tinggal di North Carolina bersama suami dan anak-anak mereka. Dia bekerja sebagai wali ad litem, seorang wakil yang ditunjuk pengadilan, untuk anak-anak dalam perawatan pelayanan sosial negara.[2][3]

Kimberley Santos
Lahir21 Agustus 1961 (umur 62)
Guam
GelarMiss World 1980

Referensi sunting

  1. ^ "Miss World Cuts Short Her Reign". Sarasota Herald-Tribune. Associated Press. November 15, 1980. Diakses tanggal 2010-10-02. 
  2. ^ [1]
  3. ^ [2]
Penghargaan dan prestasi
Didahului oleh:
  Gabriella Brum
(mengundurkan diri)
Miss World
1980
Diteruskan oleh:
  Pilín León