Koei

(Dialihkan dari KOEI)

KOEI Company, Limited (株式会社コーエー Kabushiki-gaisha Kōē) (TYO: 9654 ) adalah perusahaan pengembang dan pembuat permainan video. KOEI didirikan pada tahun 1978. KOEI mengutamakan pembuatan permainan video yang berhubungan dengan sejarah terutama sejarah Tiongkok dan Jepang, kemudian juga permainan yang berorientasi pada simulasi berpacaran untuk kaum wanita.

Koei Co., Ltd.
Nama asli
株式会社コーエー
Nama latin
Kabushikigaisha Kōē
Kabushiki gaisha
Divisi
IndustriVideo games
NasibBergabung dengan Tecmo
PenerusKoei Tecmo Games
Didirikan25 Juli 1978; 46 tahun lalu (1978-07-25)
PendiriYōichi Erikawa
Keiko Erikawa
Ditutup1 April 2010; 14 tahun lalu (2010-04-01)
Kantor pusatYokohama, Jepang
ProdukDaftar permainan Koei Tecmo
IndukKoei Tecmo
Situs webwww.koei.co.jp/koei_home.html

Popularitas

sunting

KOEI mulai terkenal setelah mengeluarkan permainan-permainan dengan salah satu roman klasik Tiongkok yang terkenal yaitu Samkok (kisah 3 negara). Adapun permainan yang berhubungan dengan roman tersebut adalah Romance of Three Kingdoms untuk PC (personal computer), dan seri Dynasty Warriors untuk mesin playstation.

 
Logo KOEI

Sejarah

sunting

KOEI didirikan pada bulan juli 1978 oleh Yoichi Erikawa dan Keiko Erikawa. Erikawa adalah seorang laki-laki yang belajar di Universitas Keio. Perusahaan KOEI sekarang ini bermarkas di kota Hiyoshi, Yokohama. Nama KOEI sendiri merupakan gabungan dari nama Kou Shibusawa dan Eiji Fukuzawa. Pada awalnya, KOEI lebih memprioritaskan permainan untuk komputer sebelum terjun ke dunia konsol permainan. Setelah kesuksesan permainan Nobunaga`s Ambition yang menggunakan latar belakang sejarah Jepang pada tahun 1983, KOEI mengeluarkan beberapa permainan lagi yang berhubungan dengan sejarah mulai dari Romance of Three Kingdom yang berlatar belakang sejarah Tiongkok, Suikoden yang juga dari sejarah Tiongkok, dan Uncharted Waters yang bersetting di Portugal.

Produk permainan yang terkenal

sunting

Pranala luar

sunting