Isaakius I Komnenos

Isaakius I Komnenos (atau Comnenus) (bahasa Yunani: Ισαάκιος A' Κομνηνός, Isaakios I Komnēnos) (c. 1007[1] – 1061) adalah Kaisar Romawi Timur yang berkuasa dari tahun 1057 hingga 1059. Ia adalah anggota dinasti Komnenos pertama yang berkuasa sebagai Kaisar Romawi Timur. Pada masa kekuasaannya, ia berupaya memulihkan kapabilitas dan reputasi militer Romawi Timur.

Isaakius I Komnenos
Ισαάκιος A' Κομνηνός
Kaisar Romawi Timur
Histamenon Isaakius I Komnenos
Berkuasa5/8 Juni 1057 – 22 November 1059
Penobatan1 September 1057
PendahuluMikhaēl VI Stratiotikos
PenerusKonstantinos X Doukas
Kelahiranc. 1007
Kematianc. 1060–1061
(umur 50–55)
Biara Stoudios, Konstantinopel
AyahManouel Erotikos Komnenos
PasanganKatarina dari Bulgaria
AnakManouel Komnenos
Maria Komnene

Pada tanggal 22 November 1059, Isaakius mengundurkan diri dari takhta. Ia bersama istri dan putrinya pindah ke biara Stoudion dan menghabiskan sisa hidupnya di sana sebagai serang biarawan.[2][3]

Keluarga sunting

Ia menikahi Katarina dari Bulgaria, putri dari Ivan Vladislav dari Bulgaria. Mereka dikaruniai dua orang anak:

  • Manuel Komnenos, yang meninggal sebelum tahun 1059.
  • Maria Komnene, seorang biarawati.

Catatan kaki sunting

  1. ^ Kazhdan, hal. 1011
  2. ^ Finlay, hal. 15
  3. ^ Canduci, hal. 271

Referensi sunting

Sumber primer sunting

Sumber sekunder sunting