Iota Aurigae

bintang yang terletak di rasi bintang Auriga
(Dialihkan dari Iota aurigae)


Iota Aurigae (ι Aur / ι Aurigae) adalah salah satu bintang pada rasi Auriga. Iota Aurigae adalah sebuah bintang jingga raksasa yang cemerlang (orange K-type bright giant) dengan magnitudo 2.69. Bintang ini berada pada jarak 512 tahun cahaya dari Bumi.

ι Aurigae

ι Aurigae
Data pengamatan
Epos J2000      Ekuinoks J2000
Rasi bintang Auriga
Asensio rekta 04h 56m 59.6187s
Deklinasi +33° 09′ 57.925″
Magnitudo tampak (V) 2.693
Ciri-ciri
Kelas spektrum K3II
Indeks warna U−B 1.78
Indeks warna B−V 1.53
Indeks warna R−I 0.82
Jenis variabel Variable star
Astrometri
Kecepatan radial (Rv)17.5 km/s
Gerak diri (μ) RA: 3.63 mdb/thn
Dek.: -18.54 mdb/thn
Paralaks (π)6,37±0,96 mdb
Jaraksekitar 510 tc
(sekitar 160 pc)
Magnitudo mutlak (MV)4.245
Detail
Suhu3,500–5,000 K
Rotasi< 17 Km/s
0,007348 Year
Penamaan lain
Hassaleh, Kabdhilinan, 3 Aurigae, HR 1577, HD 31398, BD+32°855, FK5 181, HIP 23015, SAO 57522, GC 6029.
Referensi basis data
SIMBADdata
Sumber data:
Hipparcos Catalogue,
CCDM (2002),
Bright Star Catalogue (5th rev. ed.)

Etimologi

sunting

Bintang ini memiliki nama tradisional Al Kab, kependekan dari Kabdhilinan, berasal dari bahasa Arab الكعب ذي العنان al-kacb ðīl-cinān "pergelangan kaki sang pengendara kereta perang". Bintang ini juga diberi nama tradisional Hassaleh. Nama lain dari para astronom terdahulu adalah:

nama lain asal bahasa arti
五車一 / Wǔ Chēyī[1] China bintang pertama pada rasi Lima Kereta Perang[2][1][2]
五帝车一 / Wǔdìchēyī China bintang kereta perang sang raja pertama[3]
五車西南星 / Wǔ Chēxīnánxīng China bintang di barat daya rasi Lima Kereta Perang[3]
Al Tawābiʽ al ʽAyyūḳ Arab pengendali kambing[4]
Quae in talo sinistro (Almagest) Latin yang berada di tumit kiri (sang kusir)[5]

Referensi

sunting

Pranala luar

sunting