William McCoy (pendahagi)

pelaut Skotlandia, salah satu pelaku dahagi di atas kapal HMS Bounty

William McCoy (s.1763 – 20 April 1798) adalah seorang pelaut Skotlandia dan pendahagi di atas HMS Bounty.

William McCoy
Lahirs. 1763
Skotlandia
Meninggal20 April 1798
Pulau Pitcairn
KebangsaanSkotlandia
PekerjaanPelaut
Suami/istriTeio
AnakDaniel, Catherine

Dahagi Bounty sunting

Setelah dahagi yang dipimpin oleh Fletcher Christian, Bounty dibawa ke Tahiti selama beberapa hari sebelum memutuskan untuk berlayar. McCoy bergabung dengan Christian dan tujuh pendahagi lain. Mereka mengambil sebelas wanita dan enam pria Tahiti dengan mereka. Selama berbulan-bulan di laut, para pendahagi menemukan Pulau Pitcairn yang tak berpenghuni dan bermukim disana pada januari 1790.

Kehidupan pribadi sunting

McCoy memiliki satu pasangan, Teio, dan dua anak, Daniel dan Catherine. Setelah tiga tahun, sebuah konflik pecah antara orang-orang Tahiti dan para pendahagi, mengakhibatkan kematian seluruh orang Tahiti dan lima orang Inggris (termasuk Fletcher Christian). McCoy menjadi salah satu korban selamat.

Kematian sunting

Ia meninggal setelah penyulingan dilakukan di Pulau Pitcairn. McCoy adalah orang yang menemukan cara mendistilasi alkohol dari suatu buah di pulau tersebut.[1] Ia menjadi pemabuk bersama dengan Matthew Quintal, dan akhirnya tewas dalam keadaan mabuk dengan melompat ke tebing dengan sebuah batu di sekitaran lehernya.[2][3]

Bacaan tambahan sunting

  • Christiane Conway (2005) Letters from the Isle of Man - The Bounty-Correspondence of Nessy and Peter Heywood, The Manx Experience, ISBN 1-873120-77-X

Referensi sunting

  1. ^ Oxbridge Reverend Schoolmasters (1884). The Boy's Own Annual, Volume 6. Boy's Own Paper. hlm. 684. 
  2. ^ Dening, Greg (1998). Readings/writings. Melbourne University Publish. hlm. 181. ISBN 978-0-522-84841-0.  Extract of page 181
  3. ^ Marks, Kathy (2009). Lost Paradise: From Mutiny on the Bounty to a Modern-Day Legacy of Sexual Mayhem, the Dark Secrets of Pitcairn Island Revealed. Simon and Schuster. hlm. 17. ISBN 978-1-4165-9784-1.  Extract of page 17

Pranala luar sunting