Dalam prosesnya, Igloo menjadi skrip yang cukup besar, dengan beberapa fitur canggih dan berguna. Karena sebagian besar fiturnya masih dalam tahap pengembangan, saya belum berhasil menciptakan - dan pasti tidak mendokumentasikan - sebagian besar fitur saat ini dan yang dimaksudkan. Anda bebas untuk mengembangkan halaman ini, tetapi jika Anda memerlukan bantuan saat ini, cukup tinggalkan catatan di halaman pembicaraannya.

Pengaturan sunting

Persyaratan sunting

Igloo memiliki beberapa persyaratan operasional berikut:

Pemasangan sunting

Igloo didesain untuk, dan kompatibel dengan, kulit monobook dan vector — kulit lainnya tidak dijamin untuk berhasil dan tingkat kesuksesannya mungkin bermacam-macam.

  • Tambahkan kode importScript('Wikipedia:Igloo/gloo.js'); // [[Wikipedia:Igloo]] ke halaman skin.js Anda
  • Bersihkan tembolok peramban web Anda. Memintaskan tembolok kadang-kadang tidak efektif, dan mengakibatkan modul-modul Igloo gagal untuk berkomunikasi.
  • Pastikan untuk menambahkan pengecualian ke pencekalan skrip apa pun seperti NoScript.
  • Muat ulang halaman ini, dan klik 'launch igloo'.

Menggunakan igloo sunting

Tangkapan layar Igloo versi 0.81

Suntingan penjelajahan sunting

Umpan penyuntingan terbaru sunting

Ketika igloo sedang memuat, daftar suntingan baru akan muncul di sisi kiri layar, dan disegarkan setiap 5 detik. Untuk memilih sebuah revisi untuk melihat beda suntingan, klik saja di dalam daftar suntingan tersebut.

Pencarian halaman sunting

Untuk melihat beda terbaru dari halaman tertentu, masukkan nama halaman di kotak pencarian dan klik panah hijau yang berdekatan atau klik enter.

Riwayat penjelajahan sunting

Untuk melihat halaman lagi setelah pindah, gunakan panah mundur / maju di bagian atas jendela.

Meninjau suntingan sunting

Untuk membantu meninjau penyuntingan dalam rangka menentukan langkah apa yang perlu dilakukan, kata-kata yang dapat dianggap tidak sopan disorot dengan warna merah muda.

Membalikkan suntingan dan melaporkan pengguna sunting

Vandalisme sunting

Pilihan dalam menu tarik turun balikkan ini akan mengembalikan revisi dengan ringkasan suntingan bertuliskan "vandalisme" dan memperingatkan pengguna dengan templat {{uw-vandalism}}.

ANB (Asumsikan Niat Baik) sunting

Pilihan dalam menu tarik turun balikkan ini akan mengembalikan revisi dengan ringkasan suntingan yang menyatakan bahwa penyuntingan tersebut "berniat baik", dan tidak memperingatkan pengguna yang melakukannya.

Ringkasan khusus sunting

Opsi ringkasan khusus memungkinkan para pengguna untuk menggunakan ringkasan yang diatur sendiri oleh mereka saat mengembalikan suatu revisi. Pengguna diperingatkan dengan {{uw-disruptive1}} (tingkatnya akan berkembang setiap kali menerima peringatan baru), yang akan menjadi peringatan bawaah hingga peringatan khusus diterapkan.

Riwayat halaman sunting

Dengan mengarahkan kursor tepat di atas ikon jam, Igloo akan menampilkan menu tarik turun dengan daftar revisi terbaru ke halaman tersebut, dengan pengguna yang melakukan suntingan itu sebagai teks pada "pranala" menu tarik turun tersebut. Mengklik salah satu "pranala" akan menampilkan revisi tertentu di Igloo.

Pengaturan sunting

Mengklik pengaturan konfigurasi akan menunjukkan jendela munculan dengan beberapa pengaturan yang dapat Anda atur, termasuk—tetapi tidak dibatasi pada—ukuran fon beda yang Anda lihat, entah menyembunyikan suntingan Anda sendiri dan seberapa sering untuk menyegarkan umpan perubahan terbaru.