Penuaan pada kucing

(Dialihkan dari Umur kucing)

Rata-rata kucing dapat hidup antara 12 hingga 15 tahun. Namun, beberapa kucing yang dipelihara dengan baik di dalam rumah dapat mencapai umur 16 tahun ataupun lebih.[1] Harapan hidup kucing yang tinggal di luar rumah biasanya hanya 2-5 tahun, sehingga memiliki harapan hidup yang jauh lebih pendek dari kucing rumahan. Meningkatnya angka kematian kucing disebabkan karena kondisi lingkungan dan bahaya eksternal seperti kecelakaan lalu lintas, tindakan kekerasan, keracunan, sakit akibat penyakit dari kucing lain, dan perkelahian dengan hewan lain.

Poppy, kucing tertua di dunia yang sedang merayakan ulang tahunnya yang ke-24.

Perbandingan

sunting

Seekor kucing yang berumur satu tahun kira-kira sebanding, dalam hal perkembangan, dengan 15 tahun harapan hidup manusia. Tahun-tahun berikutnya, kehidupan kucing menambahkan semakin sedikit tahun untuk yang setara dengan harapan hidup manusia, sehingga kucing yang berumur 15 tahun kira-kira sebanding, perkembangannya, dengan manusia berumur 76 tahun.[2]

Diagram di bawah ini menunjukkan umur kucing yang setara dengan umur manusia dalam hal perkembangan.[2]

 

Kucing tertua yang pernah ada tercatat dengan nama Creme Puff, yang meninggal pada tahun 2005, setelah mencapai umur 38 tahun, 3 hari yang setara dengan umur manusia selama 168 tahun. Selain itu, kucing tertua di dunia yang sekarang tercatat adalah Poppy. Poppy lahir pada Februari 1990, dan dia sekarang sudah berumur 24 tahun, atau setara dengan umur manusia selama 112 tahun.[3]

Lihat juga

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ (Inggris) What is the life span of the common cat? Diarsipkan 2015-09-06 di Wayback Machine.. cats.about.com. Diakses 13 Mei 2014.
  2. ^ a b (Inggris) Cats Age Conversion Chart Diarsipkan 2015-03-15 di Wayback Machine.. cats.about.com. Diakses 13 Mei 2014.
  3. ^ (Indonesia) Kenalkan Poppy, Kucing Tertua di Dunia Diarsipkan 2014-05-31 di Wayback Machine. (20 Mei 2014). www.tempo.co. Diakses 30 Mei 2014.