Titan Company Limited (sebelumnya bernama Titan Industries Limited) adalah sebuah perusahaan gaya hidup asal India yang terutama memproduksi aksesori mode, seperti jam tangan, perhiasan dan kacamata. Merupakan bagian dari Tata Group dan memulai sejarahnya sebagai sebuah joint venture dengan TIDCO, perusahaan ini berkantor pusat di Electronic City, Bangalore.[6]

Titan Company Limited
Publik
Kode emiten
ISININE280A01028
IndustriGaya hidup
Didirikan1984; 40 tahun lalu (1984)
PendiriXerxes Desai [1]
Kantor
pusat
,
Karnataka, India
Wilayah operasi
Seluruh dunia
Tokoh
kunci
ProdukJam tangan, perhiasan, rekayasa presisi, tas, parfum, sabuk, dompet, dan kacamata
Merek
PendapatanKenaikan 21.204 crore (US$3,0 miliar) (2020)[5]
Kenaikan 2.271 crore (US$320 juta) (2020)[5]
Kenaikan 1.496 crore (US$210 juta) (2020)[5]
Total asetKenaikan 13.549 crore (US$1,9 miliar) (2020)[5]
Total ekuitasKenaikan 6.579 crore (US$920 juta) (2020)[5]
Karyawan
7.500 (2020)[5]
Induk
Anak
usaha
Titan Engineering and Automation Limited
CaratLane
Favre-Leuba
Situs webtitancompany.in

Perusahaan ini mulai beroperasi pada tahun 1984 dengan nama Titan Watches Limited. Pada tahun 1994, perusahaan ini berekpansi ke bisnis perhiasan dengan meluncurkan Tanishq, dan kemudian ke bisnis kacamata dengan meluncurkan Titan Eyeplus. Pada tahun 2005, perusahaan ini meluncurkan aksesori mode remaja dengan merek Fastrack.[7] Hingga tahun 2019, Titan adalah produsen jam tangan terbesar kelima di dunia.[8] Titan juga merupakan produsen perhiasan bermerek terbesar di India, dengan lebih dari 80% pendapatannya berasal dari penjualan perhiasan.[9]

Sejarah sunting

1984–1990 sunting

Titan Company Limited diluncurkan pada tanggal 26 Juli 1984 dengan nama Titan Watches Limited di Chennai.[10] Sebuah pabrik pun didirikan untuk memproduksi jam tangan elektronik analog kuarsa, tepatnya di kawasan industri milik State Industries Promotion Corporation of Tamil Nadu, Ltd. di Hosur. Pada bulan November 1986, Titan Company dan Casio meneken sebuah nota kesepahaman untuk memproduksi dua juta jam tangan digital dan analog-digital.[11] Pada tahun 1989, sebuah pabrik kemasan jam tangan didirikan di Dehradun, Uttar Pradesh, Uttarakhand, dengan kapasitas produksi mencapai 500.000 kemasan jam tangan per tahun.[10]

1990–2000 sunting

Pada bulan September 1993, perusahaan ini mengubah namanya menjadi Titan Industries Ltd., karena perusahaan ini telah memiliki banyak produk selain jam tangan.[12][13]

Pada tahun 1994, Titan meluncurkan merek perhiasan Tanishq.[14]

Pada tahun 1998, perusahaan ini meluncurkan merek jam tangan & aksesori, Fastrack, yang ditujukan untuk para remaja, dan berkompetisi langsung dengan Timex.[15]

2001–2010 sunting

Pada tahun 2001, Titan meluncurkan merek jam tangan anak, Dash. Namun merek tersebut kurang diminati dan akhirnya dihentikan pada tahun 2003.[16] Pada tahun 2004, perusahaan ini menjalin perjanjian dengan Moet Hennessy Louis Vuitton Group, agar dapat menjadi pusat perbaikan bagi jam tangan yang dijual oleh Moet Hennessy Louis Vuitton Group di India.[17] Pada tahun 2005, Fastrack diposisikan sebagai sebuah merek aksesori independen yang ditujukan untuk para remaja. Agar dapat menjadi merek mode, Fastrack pun meluncurkan kacamata hitam pada tahun 2005, serta meluncurkan tas, sabuk, dan dompet pada tahun 2009.[18]

2011–sekarang sunting

 
Sebuah jam tangan seri Titan Octane.

Pada tahun 2011, Titan mengakuisisi produsen jam tangan asal Swiss, Favre-Leuba, agar dapat masuk ke pasar Eropa.[19] Pada tahun 2013, Titan masuk ke bisnis parfum dengan meluncurkan merek Skinn,[20] dan pada tahun yang sama, Titan juga berekpansi ke bisnis helm melalui merek Fastrack.[21] Pada tahun yang sama, perusahaan ini mengubah namanya menjadi Titan Company Ltd.[22] Pada tahun 2014, perusahaan ini mengadakan joint venture dengan Montblanc, agar dapat mendirikan gerai Montblanc di India.[23]

Pada tahun 2016, Titan membuka pabrik lensa korektif di Noida, Kolkata, dan Mumbai untuk mempercepat waktu pemrosesan pesanannya.[24] Pada tahun 2018, Titan menggabungkan merek perhiasannya, Gold Plus, yang ditujukan untuk pembeli di India Selatan, dengan Tanishq, untuk meningkatkan eksistensi Tanishq di India Selatan.[25]

Taneira adalah merek pakaian adat milik Titan yang menjual saree tenunan tangan dari sejumlah klaster tenun di India.[26]  Merek tersebut diluncurkan pada tahun 2016.  Gerai pertama Taneira dibuka di Bengaluru pada tahun 2017, serta kemudian juga dibuka di New Delhi dan Hyderabad.[27]

Pada kuartal keempat tahun 2016, Titan mengumumkan bahwa mereka akan meluncurkan serangkaian jam tangan cerdas dengan harga terjangkau, dengan merek Sonata dan Fastrack.[28]

Pada tahun 2016, Titan berekpansi ke bisnis perangkat wearable dengan memperkenalkan produk jam tangan cerdasnya, Juxt, yang dibuat melalui kolaborasi dengan Hewlett Packard.[29] Pada tahun 2017, perusahaan ini meluncurkan sebuah pelacak kebugaran, yang diberi nama Gesture Band, di bawah merek Fastrack.[30] Pada tahun yang sama, perusahaan ini berinvestasi sebesar $3 juta pada sebuah perusahaan perangkat wearable asal Singapura, CoveIoT.[31] Pada tahun 2018, perusahaan ini kembali meluncurkan pelacak kebugaran baru. Hingga tahun 2018, perusahaan ini berhasil menguasai 7,4% pangsa pasar perangkat wearable.[32]

Produk sunting

Jam tangan sunting

 
Sebuah jam tangan buatan Sonata.

Divisi jam tangan dari perusahaan ini memiliki merek Fastrack, Sonata, Raga, Octane, dan Xylys. Pada tahun 2011, perusahaan ini mendapat lisensi untuk memasarkan dan mendistribusikan jam tangan buatan Tommy Hilfiger dan Hugo Boss.[33] Pada tahun 2012, perusahaan ini juga resmi mengakuisisi Favre Leuba. Pada tahun 2018, divisi jam tangan menyumbang 10% dari total pendapatan perusahaan ini.[34]

Kacamata sunting

Pada tahun 2007, Titan Industries berekspansi ke industri aksesori mode dengan meluncurkan kacamata hitam. Perusahaan ini kemudian memperkenalkan Titan Eye+ yang menawarkan berbagai macam bingkai, lensa kontak, kacamata korektif, dan kacamata hitam.[35] Pada tahun fiskal 2016-17, divisi kacamata menyumbang ₹415 crore dari total pendapatan perusahaan ini.

Perhiasan sunting

Xerxes Desai memulai merek Tanishq pada tahun 1995. Zoya lalu diluncurkan untuk segmen perhiasan mewah, sementara Mia diluncurkan sebagai perhiasan wanita karir. Pada tahun fiskal 2017-18, total pendapatan Titan tumbuh sebesar 20,44% menjadi ₹15.656 crore, yang mana ₹13.036 crore di antaranya didapatkan dari penjualan perhiasan.[36] Pada tahun 2016, Titan berinvestasi pada CaratLane yang mencatatkan omset sebesar ₹290 crore pada tahun fiskal 2017-18.

Parfum sunting

Pada tahun 2013, Titan meluncurkan enam varian parfum di India dengan merek ‘Skinn’. Titan pun berkolaborasi dengan pembuat parfum terkemuka, seperti Alberto Morillas dan Olivier Pescheux.[37]

Anak perusahaan sunting

Titan Engineering & Automation Limited adalah anak usaha Titan. Perusahaan tersebut sebelumnya merupakan divisi rekayasa presisi dari Titan. Perusahaan tersebut kini bergerak di bidang pembuatan mesin, otomasi, dan produksi komponen.[38]

Produsen jam tangan asal Swiss, Favre Leuba, diakuisisi pada tahun 2011 dengan harga €2 juta, dan resmi menjadi anak usaha Titan pada tahun 2012. Favre Leuba berkantor pusat di Solothurn, Swiss.[38]

Titan mengakuisisi 62% saham CaratLane pada tahun 2016 dengan harga $50 juta.[39]

Titan Watch Company Limited, Hong Kong, saat ini merupakan anak usaha dari Favre Leuba AG, Swiss.[38]

Joint venture sunting

Montblanc India Retail Private Limited

Pada tahun 2015, Titan mengadakan joint venture dengan Montblanc agar dapat menjual produk buatan Montblanc. Titan memegang 49% saham perusahaan ini, sementara Montblanc Services B.V. memegang sisanya.[40]

Manajemen puncak[41] sunting

Posisi Personel
Chairman Mr N Muruganandam
Direktur Utama CK Venkataraman
Wakil Chairman N N Tata
Direktur Independen Mrs. Hema Ravichandar
Direktur Independen Mrs. Ireena Vittal
Direktur Independen Mr. Ashwani Puri
Direktur Independen Mr. B. Santhanam
Direktur Independen Mr. Pradyumna Vyas
Direktur Independen Dr. Mohanasankar Sivaprakasam
Direktur Bhaskar Bhat
Direktur Mr. Arun Roy
Direktur Ms. Kakarla Usha
Sekretaris Perusahaan Dinesh Shetty

Referensi sunting

  1. ^ "Xerxes Desai, founder of Titan, dies". Livemint.com. 28 June 2020. 
  2. ^ "C K Venkataraman is COO, Titan Jewellery Division". afaqs.com. 7 January 2020. 
  3. ^ "Titan Co Ltd". bloomberg.com. Diakses tanggal 7 October 2020. 
  4. ^ https://www.sonatawatches.in/content/about-sonata
  5. ^ a b c d e f "Annual Report for the FY 2020" (PDF). Titan Company. 16 August 2020. 
  6. ^ "When an office becomes a people's home". Livemint. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-01-20. Diakses tanggal 17 April 2020. 
  7. ^ "On the Fastrack". The Financial Express. 27 May 2008. Diakses tanggal 17 February 2021. 
  8. ^ Sinha, Ashish. "Titan: Titanic Success". BW Businessworld (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 17 February 2021. 
  9. ^ "Titan Expects Jewellery Business To Perform Better During October–March". BloombergQuint (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 17 February 2021. 
  10. ^ a b "Titan Company Ltd. Company History and Annual Growth Details". goodreturns.in. Diakses tanggal 7 October 2018. 
  11. ^ "Titan Company Ltd". Economic Times. Diakses tanggal 7 October 2018. 
  12. ^ "Titan eyes growth in jewellery". 9 May 2016. Diakses tanggal 26 December 2016. 
  13. ^ "Titan Company Ltd". Economic Times. Diakses tanggal 14 October 2018. 
  14. ^ "Titan consolidates its OOH biz with Milestone Brandcom and Laqshya Media". Best Media Info. 14 June 2017. 
  15. ^ "Titan's Fastrack on comeback trail". rediff.com. 1 December 2005. 
  16. ^ "Titan launches watches kids". Rediff. Diakses tanggal 3 November 2018. 
  17. ^ "The Hindu Business Line : Titan in service pact with LVMH Group". www.thehindubusinessline.com. Diakses tanggal 3 November 2018. 
  18. ^ "Fastrack: Bold Statements". www.afaqs.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 3 November 2018. 
  19. ^ "Favre-Leuba 3.0: cashing in emotionally". Livemint. 6 December 2016. Diakses tanggal 3 November 2018. 
  20. ^ Badrinath, Raghuvir (16 September 2013). "Titan launches 'Skinn' fragrance line". Business Standard India. Diakses tanggal 9 March 2017. 
  21. ^ PTI. "Titan launches helmets under Fastrack brand". The Hindu (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 9 March 2017. 
  22. ^ "Titan Company Ltd". Business Standard India. Diakses tanggal 3 November 2018. 
  23. ^ "Titan Company enters into JV with Montblanc Services BV, Netherlands". Money Control (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 3 November 2018. 
  24. ^ "For expansion, smaller units under Titan Eyeplus lens". Hindu Business Line (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 3 November 2018. 
  25. ^ "Titan to merge 'Gold Plus' brand with Tanishq". Business Standard India. 16 January 2017. Diakses tanggal 3 November 2018. 
  26. ^ "Titan's ethnic wear brand Taneira to open 50 outlets in 5 years". ET Retail (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 3 July 2019. 
  27. ^ "Titan plans to spread Taneira saree store network". The Hindu (dalam bahasa Inggris). 6 May 2019. Diakses tanggal 3 July 2019. 
  28. ^ "Titan soon coming up with affordable smartwatches". www.moneycontrol.com. Diakses tanggal 9 March 2017. 
  29. ^ "Titan launches smartwatch JUXT with HP Inc". The Economic Times. 20 January 2016. Diakses tanggal 3 July 2019. 
  30. ^ "Fastrack eyes the No. 2 position in the smart wearables category in India". Hindu Business Line (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 3 July 2019. 
  31. ^ "Titan invests in wearable tech startup CoveIoT: Report". MediaNama. 7 November 2017. Diakses tanggal 3 July 2019. 
  32. ^ "Exclusive: Titan to expand into smart watches and fitness wearables, says MD Bhaskar Bhat". cnbctv18.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 3 July 2019. 
  33. ^ "Titan Co: Reports, Company History, Directors Report, Chairman's Speech, Auditors Report of Titan Co". www.ndtv.com. Diakses tanggal 5 December 2018. 
  34. ^ "Titan witnesses good growth in, watches in FY18". www.livemint.com (dalam bahasa Inggris). 7 April 2018. Diakses tanggal 5 December 2018. 
  35. ^ "Titan Eye+ sees huge potential in Indian eyewear market". www.retail4growth.com. Diakses tanggal 5 December 2018. 
  36. ^ "Titan targets₹40,000 crore from jewellery business by FY23". www.livemint.com (dalam bahasa Inggris). 22 July 2018. Diakses tanggal 5 December 2018. 
  37. ^ "Titan launches SKINN, a new range of perfumes". GQ India (dalam bahasa Inggris). 20 September 2013. Diakses tanggal 5 December 2018. 
  38. ^ a b c "Subsidiaries Titan Corporate". www.titancompany.in. Diakses tanggal 20 February 2019. 
  39. ^ "Titan to acquire 62 per cent stake in Carat Lane for Rs 357.24 crore". The Economic Times. 14 July 2016. Diakses tanggal 20 February 2019. 
  40. ^ "Titan appoints directors for new JV with Maison Montblanc". The Hindu (dalam bahasa Inggris). PTI. 7 December 2015. Diakses tanggal 20 February 2019. 
  41. ^ "Company news, Company Analysis, Company Announcement, Company Disclosure". The Hindu Business Line (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 9 March 2017. 

Pranala luar sunting