Story:Museum Masjid Agung Demak

Museum Masjid Agung Demak
Museum Masjid Agung Demak adalah sebuah museum yang terletak di dalam kompleks Masjid Agung Demak dalam lingkungan alun-alun kota Demak.
DARMAS BS 9
Museum ini buka tiap hari dari Senin hingga Minggu pada jam kerja.
DARMAS BS 9
Museum ini menyimpan berbagai barang peninggalan Masjid Agung Demak.
DARMAS BS 9
Kayu tiang tatal buatan Sunan Kalijaga, lampu robyong masjid Demak yang dipakai tahun 1923 – 1936 M.
JS Barry
Yang paling menarik pengunjung di museum ini adalah Pintu bledeg buatan Ki Ageng Selo tahun 1466 M, dibuat dari kayu jati berukiran tumbuh-tumbuhan, suluran, jambangan, mahkota, dan kepala binatang (naga) dengan mulut terbuka menampakkan gigi-giginya yang runcing.
DARMAS SB 9