Srem (bahasa Serbia: Срем, bahasa Kroasia: Srijem) adalah kawasan subur yang terletak di Dataran Panonia di Eropa. Kawasan ini terletak di antara Sungai Donau dan Sava. Sebagian besar wilayah Srem terletak di Distrik Srem dan Bačka Selatan di provinsi otonom Vojvodina di Serbia. Kawasan Srem juga mencakup sebagian kecil wilayah yang terletak di sekitar Novi Beograd, Zemun, dan Surčin di kota Beograd. Sisanya terletak di Kabupaten Vukovar-Srijem di Kroasia.

Peta kawasan Srem

Demografi

sunting

Pada tahun 2002, populasi wilayah Srem di Serbia mencapai 790.697 jiwa.[1] 668.745 (84,58%) di antaranya adalah orang Serbia. Sementara itu, jumlah penduduk di Kabupaten Vukovar-Srijem pada tahun 2001 tercatat sebesar 204.768 jiwa.[2] Dari angka tersebut, 78,3% adalah orang Kroasia, 15,5% orang Serbia, 1% orang Hungaria, dan Rusyn 0,9%.

Catatan kaki

sunting
  1. ^ Popis stanovništva, domaćinstava i stanova 2002. Knjiga 1: Nacionalna ili etnička pripadnost po naseljima. Srbija, Republički zavod za statistiku Beograd 2003; ISBN 86-84433-51-3
  2. ^ Census Diarsipkan 2006-05-01 di Wayback Machine.

Bacaan lanjut

sunting