Scooby-Doo (karakter)
(Dialihkan dari Scooby-Doo (tokoh))
Scoobert "Scooby" Doo[1] adalah tokoh utama dalam serial Scooby-Doo yang diciptakan pada tahun 1969 oleh studio Hanna-Barbera. Scooby-Doo adalah seekor anjing jantan dari ras Great Dane dan merupakan sahabat Shaggy Rogers yang memiliki kepribadian serupa dengan Scooby, yaitu sama-sama suka makan (khususnya snack Scooby), sering melucu, dan kikuk. Scooby juga bisa bicara, walaupun ia sering terbata-bata dalam pengucapannya. Perkataannya yang paling dikenal adalah "Scooby-Dooby-Doo!".
Scoobert "Scooby" Doo | |
---|---|
Tokoh Scooby-Doo | |
Penampilan perdana | "What a Night for a Knight" (episode Scooby-Doo, Where Are You!) |
Pencipta | Joe Ruby Ken Spears Iwao Takamoto |
Pengisi suara |
|
Informasi | |
Spesies | Anjing |
Jenis kelamin | Jantan |
Ras | Great Dane |
Tokoh ini dinamai dari ujaran tanpa makna dalam lagu Frank Sinatra yang berjudul "Strangers in the Night".
Referensi
sunting- ^ Scooby-Doo's Snack Tracks: The Ultimate Collection (Compact disc liner notes). Rhino Records. hlm. 4. R2 75505.