Rini Intama

Penyair Indonesia

Rini Intama (lahir di Kabupaten Garut, Jawa Barat 21 Februari) adalah sastrawati berkebangsaan Indonesia. Namanya dikenal melalui karya-karyanya dalam bentuk novel, cerita pendek, dan puisi yang dipublikasikan di sejumlah surat kabar. Selain itu juga terhimpun dalam berbagai antologi. Rini kerap terpilih menjadi peserta perhelatan sastra nasional dan internasional antara lain Pertemuan Penyair Indonesia Dari Negeri Poci, Pertemuan Penyair Nusantara, Borobudur Writers and Cultural Festival, Festival Sastra Tanjungbintan, International Poetry Festival Tegal Mas Island. Nama dan kiprahnya tercatat dalam buku Apa & Siapa Penyair Indonesia terbitan Yayasan Hari Puisi 2018.[1]

Rini Intama
LahirGarut, Jawa Barat Indonesia
PekerjaanSastrawan
Guru
Tahun aktif1993 - sekarang

Latar belakang sunting

Rini Intama lahir di Garut, Jawa Barat, 21 Februari. Kesukaan menulis dan belajar sastra dimulai sejak di bangku SMP. Dia mebyelesaikan pendidikan tinggi pada jurusan Teknik Informatika. Aktivitasnya sehari-hari mengelola Kiddy English & Mathematics Centre, sebuah lembaga pendidikan matematika dan bahasa Inggris untuk anak-anak usia sekolah dasar hingga lanjutan. Rini menulis buku modul Belajar Matematika dengan mudah dan menyenangkan dan Belajar bahasa Inggris untuk Anak-anak. Selain itu juga bergiat di Komunitas Seni dan Budaya Tangerang Serumpun, anggota Komunitas Penulis Muda Indonesia dan Komunitas Pecinta Puisi.

Bibliografi sunting

  • Ruang Jingga: antologi puisi (2010)
  • Phantasy Poetica Imazonation: antologi puisi dan cerpen (2010)
  • Merapi Gugat: antologi puisi (2011)
  • Kado Sang Terdakwa: antologi puisi (2011)
  • Gemulai tarian Naz: kumpulan puisi (2011)
  • Antologi Fiksimini: antologi fiksi (2011)
  • 105 Penyair dalam kebangkitan Sastra Pekalongan: antologi puisi (2011)
  • Jejak Sajak: kumpulan puisi (2011)
  • Senja di Batas Kata: antologi puisi (2011)
  • Gadis dalam Cermin: antologi fiksi (2012)
  • Tanah Ilalang di Kaki Langit: kumpulan puisi (2014)
  • A Yin: kumpulan cerpen (2014)
  • Panggil Aku Layung: novel (2015)
  • Kidung Cisadane: kumpulan puisi (2016)
  • Hikayat Tanah Jawara: kumpulan puisi (2018)
  • Hari Raya Puisi: antologi puisi (2018)
  • Kanaya: kumpulan puisi (2019)

Penghargaan sunting

  • Nominee 5 Buku Puisi Terbaik, Hari Puisi Indonesia 2016
  • Nominee 5 Buku Puisi Terpuji, Hari Puisi Indonesia 2018
  • Nominee 5 Buku Puisi Terbaik Hari Puisi Indonesia 2019
  • Anugerah Acarya Sastra bagi Pendidik, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemdikbud 2017

Referensi sunting

  1. ^ Profil Rini Intama, Apa & Siapa Penyair Indonesia:, Yayasan Hari Puisi, 2018, ISBN 978-602-50502-0-6