Norman Fairclough (lahir: 3 April 1941) adalah Profesor pada bidang linguistik di Jurusan Linguistik dan Bahasa Inggris Universitas Lancaster hingga tahun 2004. Fairclough kembali diangkat menjadi Profesor emeritus di Uniersitas Lancaster hingga saat ini (tahun 2024). Ia adalah salah satu penemu teori Analisis Wacana Kritis. Fairclough menulis teori Analisis Wacana Kritis pertama kali pada tahun 1985 dalam Journal of Pragmatics 9 1985 dengan tujuan membuat keterkaitan antara latar belakang akademiknya sebagai seorang linguist dan aktivitas politik yang dilakukannya.

Tiga Fase Pendekatan Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough

sunting

Pendekatan analisis wacana kritis oleh Fairclough selama 40 tahun (dari tahun 1985 s.d 2024) memiliki tiga fase penelitian dengan fokus penelitian pada bidang sosial politik di Inggris.

Pertama, fase pertama disebut sebagai 'post-war consensus' dimulai dari tahun 1970an dengan topik penelitian ideologi mempertahankan struktus sosial dan relasi kuasa. Salah satu buku yang ia tulis pada fase pertama ini adalah Language and Power, 1989.

Kedua, fase ini disebut sebagai 'the neo-liberal transformation of capitalism'. Pada fase ini, Analisis Wacana Kritis fokus pada bagaimana analisis wacana dapat digunakan untuk menganalisis fenomena pada bidang ekonomi, politik, dan perubahan sosial. Buku yang ia tulis pada fase ini diantaranya sebuah buku oragmarik berjudul "Discourse in Social Change,1995, dan buku yang ia tulis bersama Lilie Chouliaraki, Discourse in Late Modernity, 1999. selain itu, ia menulis pada fase ini ia juga menulis New Labour, New Language? (2000) and Language and Globalization (2006). Analisis Wacana Kritis pada fase ini mulai berkolaborasi dengan ilmu sosial pada ramah yang lain. Kolaborasi ini dapat dilihat pada tulisannya bersama Phil Graham 'Marx as a critical  discourse analyst' in Estudios de Sociolinguistica 3 (2002), Analysing Discourse: Textual Analysis for Social Research, Routledge (2003), kolaborasi bersama Andrew Sayer and Bob Jessop 'Critical realism and semiosis' in Joseph & Roberts Critical Realism and Deconstruction, Routledge 2004. Pada fase ini ia juga membuat revisi dan edisi kedua dari buku Critical Discourse Analysis, 2010.

Ketiga, fase ketiga dan paling baru dimulai sejak tahun 2008. Pada fase ini Fairclough berkolaborasi dengan Isabela Fairclough untuk menelaah kembali teori Analisis Wacana Kritis. Mereka menulis buku berjudul Political Discourse Analysis, Routledge, 2012.

Referensi

sunting