Monkey Boots adalah sebuah band yang terbentuk pada tahun 2004 yang berasal dari kota Jakarta, Indonesia. Dengan formasi awal yang beranggotakan Denny (Vokal), Edwin (Keyboard), Handaru (Drum), Indra (Bass), Adam (Gitar), Akbar (Gitar), Renato (Trombone) dan Reonaldo (Saxophone) mempunyai selera yang sama dalam bermusik yaitu Ska, Rocksteady dan Reggae. Mereka membawakan lagu-lagu cover dari The Skatalites, The Specials, Bob Marley and The Wailers, Desmond Dekker, Judge Dread.

Monkey Boots
Informasi latar belakang
AsalJakarta, Indonesia
GenreSka, Rocksteady, Reggae
Tahun aktif2004-Sekarang
Label267 Records (2010-2015)
Interaksi Record (2015-Sekarang)
Situs webwww.monkeybootsid.com
AnggotaJenggo (Vocal)
Handaru (Drum)
Indra (Bass)
Adam (Gitar)
Akbar (Gitar)
Reunaldo (Saxophone)
Dzian (Saxophone)

Perjalanan Karier sunting

Pada tahun 2007 Monkey Boots memutuskan untuk merekam lagu mereka sendiri yang berjudul “Jakarta” dan “Beat of Ska” disalah satu studio di jakarta.[1] Pada tahun 2010, dibawah label 267 Records mereka merilis album untuk pertama kali yang berjudul “Big Monkey” dengan Single “Tundukkan Hatimu” dan ”Tunggulah Tunggu”, album yang berisikan 10 lagu ini dapat diterima baik oleh para pendengar, bahkan Single “Tundukkan Hatimu” sempat masuk menjadi 10 besar finalis London International Ska Festival 2012,[2][3] yaitu salah satu Festival Ska terbesar dikancah Internasional.[4]

Pada tahun 2015 Monkey Boots memutuskan untuk keluar dari label 267 Records dan pada tahun yang sama mereka merilis Album kedua yang berjudul “Interaksi”, Album yang berisikan 11 lagu ini menandakan 11 tahun sudah Monkey Boots berdiri, dan album ini diproduseri oleh Monkey Boots sendiri. Peluncuran Album kedua mereka ini rencananya akan dijadwalkan pada bulan Maret tahun 2016, single untuk Album ini adalah “Kau Adalah” dan “Takkan Bersedih”.

Pada tahun 2016 Denny Frust keluar dari Monkey Boots dan posisi vokal kembali di isi oleh Edwin atau Tuan Jenggo yang sebelumnya memang adalah vokalis awal dari Monkey Boots.

Dengan formasi ini Monkey Boots merilis album ketiga yang berjudul "Liar dan Mempesona" pada tahun 2018 dengan banyak merilis single diantaranya adalah, Menuju Johar Baru, Liar dan Mempesona, About Love, Dimensi, Kembali Pulang dan Pekerja Keras. Album ini mendapat respon yang sangat baik dari para Big Monkey (sebutan untuk para pendengar Monkey Boots).

Di akhir tahun 2018 Renato keluar dan digantikan oleh Zildjian di posisi Saxophone.

Diskografi sunting

  • Big Monkey (2010)
  • Interaksi (2015)
  • Liar dan Mempesona (2018)

Referensi sunting

Pranala luar sunting

Situs Resmi Diarsipkan 2016-02-08 di Wayback Machine.