Monica Katebe Musonda, lahir di Zambia 1976, merupakan seorang lulusan sarjana hukum dari universitas Zambia dan meraih gelar Magister Hukum di universitas London. Ia menjadi seorang pengacara hukum di London setelah ia menyelesaikan pendidikan magisternya. Suatu ketika ia mulai merasa tertantang terjun ke dunia bisnis. Kemudian, ia beralih profesi menjadi seorang wirausaha di sebuah perusahaan pengolahan makananan yang menyediakan nutrisi yang terjangkau ke pasar Afrika bagian selatan. Ia menjadi bagian dari Chief Executive Officer dan pendiri Java Food.[1]

Penghargaan

sunting
  • Penghargaan Pengusaha Agribisnis Afrika Tahun 2017
  • Penghargaan LAB 2018 oleh OHNS
  • 100 Women BBC 2022

Wirausaha

sunting

Monica Katebe Musonda mulai tertarik pada dunia bisnis ketika Aliko Dangote bertanya kepadanya mengapa sebagian besar lembaga keuangan dan pedagang umum di negara tersebut di miliki dan di operasikan oleh orang non-Zambia. Merasa tertantang dan menginspirasi kemudian ia mereflesikan hal tersebut dan menciptakan ide bisnisnya yang di namai dengan, Java Foods. Java Foods, sebuah perusahaan pengolahan makanan yang berbasis di Zambia. Produksi Java Foods yang terkemuka di Zambia yaitu eeZee Noodles, dan juga produksi sereal yang berprotein tinggi berenergi - Supa Cereal.[2] Tahun 2012 ia memulai perusahaannya, mengontrak produsen mie di Tiongkok untuk membuat mie instan dengan menggunakan mereknya sendiri.


Referensi

sunting
  1. ^ Musonda, Monica. "Monica Katebe Musonda". World Economic Forum. Diakses tanggal 06 Juni 2024. 
  2. ^ "K. MONICA MUSONDA". www.cartierwomensinitiative.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2024-06-06.