Miketz atau Mikeitz (מִקֵּץIbrani untuk "pada akhirnya," kata kedua, dan kata distinsif pertama dari parsyah tersebut), adalah Bacaan Taurat Mingguan (פָּרָשָׁה, parashah) kesepuluh dalam siklus bacaan Taurat Yahudi tahunan. Bacaan tersebut meliputi Kejadian 41:1–44:17. Parsyah tersebut berisi tafsiran Yusuf terhadap mimpi Firaun, kenaikan kekuasaan Yusuf di Mesir, dan Yusuf mencobai para abangnya.

Yusuf Menafsirkan Mimpi Firaun (lukisan abad ke-19 karya Jean-Adrien Guignet)

Parsyah tersebut memiliki huruf terbanyak (meskipun bukan kata atau ayat terbanyak) dari bacaan Taurat mingguan manapun dalam Kitab Kejadian. Bacaan tersebut terdiri dari 7.914 huruf Ibrani, 2.022 kata Ibrani, 146 ayat dan 255 baris dalam gulungan Kitab Taurat (סֵפֶר תּוֹרָה, Sefer Torah). Dalam Kitab Kejadian, parsyah Vayeira memiliki kata terbanyak, dan Parashiyot Noach dan Vayishlach memiliki ayat terbanyak.[1] Yahudi membaca Parsyah Miketz pada Sabat kesepuluh setelah Simchat Torah, umumnya pada Desember, atau terkadang akhir November atau awal Januari, biasanya pada Chanukah.[2]

Catatan sunting

  1. ^ "Bereshit Torah Stats". Akhlah Inc. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-23. Diakses tanggal July 6, 2013. 
  2. ^ "Parashat Miketz". Hebcal. Diakses tanggal December 10, 2014.