Masjid Agung Sudirman

masjid di Indonesia

Masjid Agung Sudirman atau yang biasa disebut oleh masyarakat sekitar sebagai Masjid Sudirman adalah salah satu masjid besar yang berada di tengah-tengah Kota Denpasar, Bali. Masjid ini terletak di lingkungan militer (Kodam IX/UDAYANA); walaupun begitu, masjid ini dapat diakses untuk umum dan merupakan salah satu masjid tujuan utama ummat Islam di Denpasar.

Masjid Agung Sudirman dari gerbang arah lapangan samping masjid.

Arsitektur sunting

Masjid ini terkenal memiliki arsitektur yang unik karena memasukkan nilai-nilai Arsitektur Bali ke bangunannya sebagai bentuk adaptasi dan penghargaan terhadap budaya di wilayah sekitarnya.

 
Bagian dalam Masjid Agung Sudirman