John Snow College, Durham
John Snow College adalah kolese konstituen Universitas Durham. Kolese ini didirikan pada tahun 2001 di Queen's Campus di Stockton-on-Tees, sebelum pindah ke Durham pada tahun 2018. Nama kolese ini diambil dari nama dokter asal Yorkshire abad kesembilan belas, John Snow, salah satu pendiri epidemiologi modern.
John Snow College | ||||||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Universitas Durham | ||||||||||||||||||
Lokasi | The Approach, Mount Oswald, Durham DH1 3FP | |||||||||||||||||
Moto | bahasa Latin: Per scientiam et prudentiam quaere summam | |||||||||||||||||
Moto dalam bahasa Inggris | To seek the highest through knowledge and wisdom (Untuk mencari yang tertinggi melalui pengetahuan dan kebijaksanaan) | |||||||||||||||||
Didirikan | 2001 | |||||||||||||||||
Dinamakan untuk | John Snow | |||||||||||||||||
Gender | Ko-edukasi | |||||||||||||||||
Prasyarat keanggotaan | Tidak ada | |||||||||||||||||
Kepala kolese | Prof. Nathan Sempala-Ntege OBE | |||||||||||||||||
Wakil Kepala | Dr Ruth Wilson | |||||||||||||||||
Sarjana | 913 | |||||||||||||||||
Pascasarjana | 23 | |||||||||||||||||
Acara terbesar |
| |||||||||||||||||
Situs web | John Snow College | |||||||||||||||||
Klub dayung | John Snow Boat Club |
John Snow adalah kolese yang sepenuhnya mandiri (i.e. kolese tidak memiliki kewajiban memberi makanan kepada mahasiswa), dan relatif baru dibandingkan dengan kolese sarjana Durham lainnya yang sudah ada. Kamar-kamar di kolese dapat ditemukan dalam campuran flat dan townhouse, dengan semua toilet di flat berada di dalam kamar (kolese tradisional lainnya memiliki toilet bersama). John Snow juga memiliki fasilitas rekreasi yang luas termasuk ruang makan dan hiburan yang besar, gym, studio yoga dan tari, studio latihan pertunjukan, dan ruang musik. Mahasiswa John Snow terkenal akan komitmennya untuk pendidikan dan masa depan, namun bisa ringan lidah dalam sewaktu-waktu.[1]
- Tradisi
John Snow kerap mengadakan perjamuan formal, di mana para anggota kolese wajib menghadiri dengan memakai jubah akademik. John Snow juga mewajibkan mahasiswanya untuk menggunakan dasi kolese (berwarna biru) dan/atau pin kolese yang dapat disematkan diatas jubah mereka ketika menghadiri perjamuan. Seperangkat aturan yang mengatur perilaku di formals digariskan oleh kolese, dan didisiplinkan oleh Ketua JCR. Dua pesta kolese diadakan setiap tahun, satu pada Masa Michaelmas dan Pesta Wisuda selanjutnya pada Masa Paskah, dengan sebagian besar hadirin dari John Snow.[2]
John Snow College adalah satu-satunya kolese Universitas Durham yang memiliki posisi 'College Bugler'. Setiap tahun college bugler mengarak mahasiswa anggota baru melalui kota Durham dan mengumumkan kedatangan mereka di Katedral, saat sebelum Matrikulasi. College bugler juga menghadiri semua acara formal dan mengumumkan kehadiran meja kehormatan di awal setiap acara formal.
Juga merupakan tradisi bagi semua anggota baru John Snow saat matrikulasi untuk berjalan di jalur utama dari gedung JCR menuju gerbang, di mana mereka dipimpin oleh seorang mahasiswa berpakaian seperti John Snow, kemudian berjalan di bawah spanduk John Snow yang secara resmi menyambut mereka ke dalam komunitas kolese.
- Kehidupan mahasiswa
Berbeda dengan kebanyakan kolese konstituen lainnya di Universitas Durham, mahasiswa sarjana maupun pascasarjana di John Snow College adalah anggota Junior Common Room (JCR) kolese tersebut. Akibatnya, tidak ada Middle Common Room (MCR) di John Snow, dan JCR memiliki peran Perwakilan Pascasarjana sebagai bagian dari komite eksekutif mereka.[3] JCR mengatur tim olahraga, perkumpulan mahasiswa dan kelompok seni, serta menyelenggarakan kegiatan akademik dan rekreasi lainnya.[4][5]
Snow Day tahunan adalah perayaan kehidupan kolese. Acara ini diadakan di akomodasi kolese dan menampilkan hiburan, musik, dan makanan. Hari itu dimulai dengan pertarungan air dalam mengingat penelitian medis John Snow mengenai penyebab wabah kolera di Broad Street, yang pada akhirnya ditelusuri ke pasokan air, dengan pertarungan air pertama terjadi pada Snow Day pertama pada tanggal 27 Mei 2002.
John Snow College memiliki tim dalam 16 cabang olahraga: Sepak Bola Putra, Sepak Bola Wanita, Rugbi Putra, Rugbi Wanita, Bola Basket, Dayung, Lacrosse, Hoki, Bola Jaring, Rounders, Tenis, Bulu Tangkis, Kriket, Futsal, Squash, Bola Voli, Ultimate Frisbee, dan Cheer .[6]
John Snow College Boat Club (JSBC) adalah klub dayung John Snow, yang dikembangkan dari University of Durham Stockton Campus Boat Club (UDSCBC).
John Snow Rugby Club (JSRFC) didirikan pada tahun 2001. Klub ini memenangkan piala universitas pada tahun 2013. JSRFC berhenti berkompetisi dalam rugbi dari tahun 2017 hingga 2019, tetapi melakukan reformasi pada musim 2019/2020, dan mendapatkan promosi pada tahun 2021/22.
Referensi
sunting- ^ Kesalahan pengutipan: Tag
<ref>
tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama:stereotypes
- ^ "Formal Dining". John Snow JCR. Diakses tanggal 15 February 2023.
- ^ University, Durham. "Middle Common Room - Durham University". www.durham.ac.uk (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-06-19.
- ^ University, Durham. "Junior Common Room - Durham University". www.durham.ac.uk (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-06-19.
- ^ "What is a JCR? - John Snow College JCR". John Snow JCR (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-06-19.
- ^ "Sports - John Snow College JCR". John Snow JCR (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-06-18.