Jinpūkaku (仁風閣) adalah bangunan rumah kediaman bergaya Renaisans Prancis yang terletak kota Tottori, Tottori, Prefektur Tottori, Jepang. Bangunan merupakan contoh arsitektur era Meiji dan ditetapkan pemerintah Jepang sebagai peninggalan budaya pada tanggal 2 Juni 1973.

Tampak depan
Tampak belakang

Jinpūkaku selesai dibangun pada tahun 1907 untuk rumah peristirahatan Pangeran Yoshihito (nantinya diangkat sebagai Kaisar Taisho) sewaktu melakukan kunjungan resmi di wilayah San-in. Penamaan bangunan berdasarkan perintah dari Admiral Tōgō Heihachirō.

Bangunan didirikan di lokasi reruntuhan rumah kediaman resmi Ōgi Goten yang pernah ditinggali penguasa han Tottori bernama pangeran Ikeda Nakahiro.

Di dalam bangunan sekarang digunakan sebagai museum yang memamerkan barang-barang peninggalan klan Ikeda. Dari balkon lantai 1 yang berjendela lebar bisa dilihat pemandangan halaman belakang berupa taman tradisional Jepang Hōryūin yang dulunya merupakan bagian dari Istana Tottori.

Data fisik bangunan sunting

  • Perancang bangunan: Katayama Tōkuma, Hashimoto Heizō
  • Kontraktor bangunan: Hamada Yoshizō
  • Peletakan batu pertama: September 1906
  • Selesai: Mei 1907
  • Luas tanah: 7.200m²
  • Total luas lantai: 1.046m²
  • Konstruksi: Bangunan kayu 2 lantai
  • Total biaya pembangunan: 43.335 yen

Pranala luar sunting