Thirassia

pulau di Yunani


Thirassia (Yunani: Θηρασία) adalah sebuah pulau yang terletak di Santorini, Kepulauan Kyklades, Yunani. Pulau ini terletak di sebelah barat daya Nea Kameni, sebuah pulau kecil yang baru saja terbentuk dalam beberapa abad terakhir akibat aktivitas vulkanik dan terletak tepat di tengah Santorini. Thirassia adalah pulau terbesar kedua di Santorini setelah Thera. Thera dan Therasia terpisah akibat letusan Thera.

Thirassia
Nama lokal:
Θηρασία
Thirassia di Yunani
Thirassia
Thirassia
Geografi
Koordinat36°26′N 25°20′E / 36.43°N 25.33°E / 36.43; 25.33Koordinat: 36°26′N 25°20′E / 36.43°N 25.33°E / 36.43; 25.33
KepulauanKyklades
Pemerintahan
NegaraYunani
Kependudukan
Penduduk319 jiwa
Kode pos847 02
Kode wilayah22860
Plat nomorEM
Peta

Thirassia memiliki luas sebesar 9,299 km² dan dihuni oleh 319 orang berdasarkan sensus tahun 2011. Pulau ini merupakan bagian dari satuan munisipal Oia (Δημοτική Ενότητα Οίας).

Desa sunting

Populasi dalam sejarah sunting

Sensus Penduduk
1991 233
2001 268
2011 319

Pranala luar sunting