Ali Akbar: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Akalliar (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Akalliar (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 17:
| spouse =
| children =
| parents = M Sabaruddin & Mu'awanah
}}
'''Ali Akbar''' adalah Produser Musik yang juga menulis lagu untuk [[Gong 2000]], [[God Bless]], [[Nicky Astria]], [[Edane]] dan beberapa artis musik lainnya. Sebagai [[penyanyi]] ia menghasilkan tiga album yang masing-masing berjudul ''Bosnia'', ''Tak Ada yang Tak Ada'', dan ''Puisiku Terbang'' yang menyatukan tiga gitaris kenamaan Indonesia, yaitu [[Ian Antono]] - [[Eet Sjahranie]] - [[Pay]] untuk bermain bersama dalam sebuah komposisi. Ali Akbar mengawali karier sebagai wartawan Harian [[Jawa Pos]]. Ia juga menulis skenario film ''Perwira & Kesatria'' serta menangani beberapa acara televisi.
 
== Riwayat ==
==== Pendidikan & Organisasi ====
Ali Akbar lahir di [[Kediri]], [[Jawa Timur]], pada 23 September 1964 dengan nama lengkap Muhammad Ali Akbar Dzulqurnain. Ayahnya, Muhammad Sabaruddin adalah Kepala Kantor Urusan Agama yang pernah duduk sebagai anggota DPRD [[Kabupaten Kediri]] pada 1970-an. Ibunya, Mu'awanah, seorang guru di MTsN (Madrasah Tsanawiyah Negeri]. Pendidikan tingkat Dasar hingga Menengah Pertama diselesaikannya di Kediri, dan setelah itu bersekolahsekolah di beberapa tempat, termasuk Pondok Pesantren [[Gontor]] di [[Ponorogo]] dan IDMS (Institut Dakwah Masjid Syuhada) di Yogyakarta. Ali berorganisasi di [[HMI]] (Himpunan Mahasiswa Islam) dan [[Pemuda Muhammadiyah]] serta mendirikan [[LSM]] PESAN (Pemuda Satu Nusantara).
 
==== Karier ====
Belum sampai setahun bertugas sebagai wartawan Jawa Pos di Surabaya, Ali Akbar dipindahkan oleh sang pemimpin redaksi, [[Dahlan Iskan]], ke Jawa Pos Jakarta. Ali juga pernah aktif sebagai wartawan di ''Tabloid Mutiara'', Harian [[Suara Pembaruan]], ''Harian Jayakarta'' dan menulis untuk beberapa media-massa. Pada 1998 Ali Akbar menerbitkan majalah dalam format kaset yang diberi nama ''Audio News''. Media ini menyulitkan Departemen Penerangan RI dalam memberikan ijin karena bentuk dan sifatnya tidak terakomodir di dalam Undang-Undang Pokok Pers maupun Undang-Undang Tentang Penyiaran pada masa itu.
 
Pada akhir 1980-an Ali Akbar memulai karier di dunia seni, diawali dengan menulis skenario film ''Perwira & Kesatria'' yang dibintangi oleh [[Dede Yusuf]], [[Dian Nitami]] dan lainnya. Di seni musik, ia memulai ''go public'' bersama [[Gong 2000]]. Dalam album pertama grup rock yang dimotori oleh Ian Antono dan [[Achmad Albar]] itu karya Ali yang berjudul ''Bara Timur'' menyabet ''BASF Awards'' sebagai ''Komposisi Rock Terbaik dan Terlaris Sepanjang 1991 - 1992''. Sebagai produser rekaman, Ali mengorbitkan beberapa artis, di antaranya [[Blackout]] dan [[Bunga]] (grup band yang dimotori Galang Rambu Anarki, anak [[Iwan Fals]]. Album rekaman politik yang pernah diproduserinya adalah ''Panji Reformasi'' serta ''Nu & Muhammadiyah Bersatu''. Album ''Panji Reformasi'' berisi orasi politik [[Amien Rais]] dan pembacaan puisi oleh [[Taufik Ismail]], [[Danarto]], [[Jose Rizal Manua]], [[Ahmadun Yosi Herfanda]], [[Aspar Paturusi]] dkk; sedangkan album ''NU & Muhammadiyah Bersatu'' berisi orasi politik tokoh-tokoh [[NU]] (Nahdlatul Ulama) dan [[Muhammadiyah]], termasuk [[Gus Dur]] dan Amien Rais.
Baris 54:
 
==== Penghargaan ====
*'''BASF Awards''' atas karya lagu '''''Bara Timur''''', untuk kategori ''Lagu Rock Terbaik dan Terlaris 1991 - 1992''
*'''Rekor Indonesia''' dari [[MURI]] (Musium Rekor Indonesia) atas karya '''''Audio News''''', sebagai ''Orang Pertama yang Menerbitkan Majalah Berformat Kaset'', 1998
*'''Rekor Dunia''' dari MURI (Musium Rekor Indonesia) atas karya '''''Release Your Song''''', sebagai ''Produser Rekaman Pertama yang Merilis Album dengan Band/Artis Terbanyak'', 2008
*'''Rekor dari IBoR''' (Indonesia Book of Records) atas karya panggung '''''Konser Instrumental Ega Liong & Dewa Gitar''''', selaku ''Promotor Pertama yang Menggelar Konser Instrumental Gitaris Indonesia''.
 
[[Kategori:Musisi Indonesia]]