Si Biang Kerok Cilik: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Danang Efendi (bicara | kontrib)
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler
Danang Efendi (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler
Baris 75:
 
== Sinopsis ==
''LIKE father like son'' adalah ungkapan yang pas untuk ayah anak, Benyamin ([[Ricky Harun]]) dan Benyamin Junior alias BJ (Zahrefa Agung). Bagaimana tidak, dua generasi itu sama-sama tengil, iseng, dan nakal. Pokoknya biang kerok deh. BJ adalah anak hasil [[perkawinan]] Benyamin dengan Prisilia ([[Nina Zatulini]]).
 
Meskipun Biang kerok, BJ sangat rajin mengaji, salat, jago silat, dan setia kawan. Di sisi lain Hindun ([[Varissa Camelia]]), nenek Benju, keukeuh ingin Benju menjadi artis seperti Benyamin Sueb. Sebaliknya suami Hindun, Jaki, pengen Benju menjadi pemimpin seperti [[Jokowi]].
 
Benju mempunyai musuh, Bully Jarot, yang merupakan anak Kahar, jawara di kampung mereka yang naksir berat pada Rogayah ([[Mellissa Grace]]). Bully Jarot selalu mengganggu Benju dan Sinyo, anak Papua yang juga sahabat Benju.
 
Sementara itu Bety sudah menikah dan mempunyai anak bernama Alya yang seusia dengan Benju. Meskipun nakal, Alya selalu membela orang-orang yang dizolimi. Alya yang tidak mengetahui keberadaan ayahnya selalu berantem memakai ilmu silat yang diturunkan oleh Bety dan Rogayah. Musuh bebuyutan Alya adalah Jafar.