Microsoft Exchange Server: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
TXiKiBoT (bicara | kontrib)
Willysaef (bicara | kontrib)
Baris 20:
 
Salah satu fitur baru dari Exchange Server 2003 adalah fitur ''disaster recovery'' yang disempurnakan, yang mengizinkan [[administrator]] untuk menjadikan ''server'' tersebut ''online'' lebih cepat. Hal ini bisa dilakukan dengan mengizinkan server untuk mengirim dan menerima pesan saat pesan penyimpanan pesan sedang dipulihkan dari ''backup''. Beberapa fitur yang sebelumnya ada pada [[Microsoft Mobile Information Server]] 2001/2002, kini telah ditambahkan pada inti Exchange Server 2003, seperti halnya Outlook Mobile Access, dan [[ActiveSync]] yang berjalan pada sisi server. Hal ini dilakukan mengingat Microsoft tidak meneruskan lagi pengembangan Microsoft Mobile Information Server. Proteksi [[anti-virus]] dan [[anti-spam]] juga telah ditambahkan.
<!--
Better anti-virus and anti-spam protection have also been added, both by providing built-in APIs that facilitate filtering software and built-in support for the basic methods of originating IP address, SPF ("Sender ID"), and DNSBL filtering which were standard on other open source and *nix-based mail servers. Also new is the ability to drop inbound e-mail before being fully processed, thus preventing delays in the message routing system. There are also improved message and mailbox management tools, which allow administrators to execute common chores more quickly. Others, such as Instant Messaging and Exchange Conferencing Server have been extracted completely in order to form separate products. Microsoft now appears to be positioning a combination of Microsoft Office, Microsoft Office Live Communications Server, Live Meeting and Sharepoint as its collaboration software of choice. Exchange Server is now to be simply e-mail and calendaring.-->
 
Pada versi ini, alat bantu manajemen mailbox dan pesan juga ditingkatkan hingga mengizinkan para administrator untuk mengeksekusi beberapa hal secara lebih cepat. Beberapa fitur yang sebelumnya ada di Microsoft Exchange Server, seperti instant messaging dan Exchange Conferencing Server, pada versi Exchange Server 2003 ini telah dicabut, untuk membuat produk baru yang terpisah. Microsoft kini memposisikan sebuah kombinasi Microsoft Office, Microsoft Office Live Communications Server, Live Meeting dan SharePoint sebagai pilihan perangkat lunak kolaborasi Microsoft. Exchange Server kini hanyalah bertindak sebagai sistem manajemen e-mail dan kalender saja.
 
Exchange Server 2003 tersedia dalam dua versi, Standard Edition dan Enterprise Edition. Standard Edition mendukung satu basis data berisi pesan tiap server dan ukuran masing-masing basis data hanya mendukung hingga 16 GB. Saat dirilis Service Pack 2, dukungan ukuran Standard Edition ditingkatkan menjadi 75 GB, dengan memodifikasi registry (default-nya hanya 18 GB). Sementara itu, untuk Enterprise Edition, ukuran basis data maksimal yang didukung adalah 16 TB, dan jumlah basis data per server mencapai 20 buah.
 
Exchange Server 2003 dimasukkan dengan Microsoft Small Business Server 2003 Standard dan Microsoft Small Business Server 2003 Premium, meski hanya sistem 32-bit saja yang didukung. Versi ini tidak bisa diinstalasikan dalam beberapa versi 64-bit Windows Server 2003, entah itu versi [[x64]] atau [[IA-64]].
====Klien====
Microsoft Exchange Server menggunakan sebuah protokol [[Remote Procedure Call]] (RPC) yang bersifat proprietary, yang disebut dengan [[MAPI/RPC]]. Protokol ini didesain untuk digunakan oleh Microsoft Outlook. Klien-klien yang bisa mengeksploitasi fitur-fitur lanjutan Microsoft Exchange Server 2003 ini adalah [[Microsoft Outlook]], [[Novell Evolution]], dan versi terakhir [[Microsoft Entourage|Microsoft Entourage for Mac]].
 
E-mail yang disimpan dalam sebuah Exchange Server juga bisa diakses dengan menggunakan protokol [[Post Office Protocol|Post Office Protocol v. 3 (POP3)]] dan [[Internet Message Application Protocol|Internet Message Application Protocol v. 4 (IMAP4)]], dengan menggunakan aplikasi klien seperti [[Microsoft Outlook Express]], [[Mozilla Thunderbird]], dan [[Lotus Notes]]. Tentunya protokol-protokol tersebut harus diaktifkan secara manual di ''server''. Versi-versi terbaru Exchange Server bahkan menonaktifkan protokol tersebut secara ''default''.
 
Mailbox Exchange Server juga dapat diakses melalui sebuah [[Web browser]], dengan menggunakan [[Outlook Web Access]] (OWA). Exchange Server 2003 juga menawarkan sebuah versi OWA untuk perangkat bergerak, yang disebut dengan [[Outlook Mobile Access]] (OMA).
 
Jika digabungkan dengan Windows Mobile 5.0 AKU2 atau lebih tinggi, Exchange Server 2003 SP2 mendukung push e-mail ke perangkat-perangkat bergerak, sama seperti halnya apa yang dilakukan oleh perangkat BlackBerry atau Apple iPhone.
 
Tidak seperti Exchange Server 2000, Exchange Server 2003 tidak lagi menawarkan fungsi instant messaging untuk sistem korporat secara internal. Untuk tujuan itu, Microsoft merilis Live Communication Server sebagai sebuah program tunggal yang bisa berdiri sendiri.
{{software-stub}}
[[Kategori:Sistem server Windows]]