SinemArt: Perbedaan antara revisi

[revisi tidak terperiksa][revisi tidak terperiksa]
Konten dihapus Konten ditambahkan
Pratama26 (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
TheriusRooney (bicara | kontrib)
Baris 50:
 
== Sejarah ==
SinemArt mengawali kerjasamanya dengan [[Surya Citra Media]] melalui [[SCTV]] pada 2 Juni 2003 dengan menghadirkan sinetron pertamanya ''[[Malam Pertama (sinetron)|Malam Pertama]]''. Saat itu sistem kerjasama pertama SinemArt dan SCTV dalam bentuk ''full-works partnership'' secara langsung dengantermasuk dukungan teknis dari SCTV. Pada Oktober 2003, SinemArt melebarkan sayap kerja sama dengan [[MNC Group]] melalui sinetron ''[[Anak Haram]]'' yang tayang di [[RCTI]] menggunakan label '''Lenza Film''' akan tetapi sistem kerjasama SinemArt dan RCTI dulunya juga merupakan ''full-works partnership'' secara langsung dengan dukungan teknis dari RCTI. Pada Desember 2003, SinemArt melakukan merger dengan Prima Entertainment (Prima Entertainment meleburkan diri ke SinemArt).
 
Setelah sukses selama 1,25 tahun bersama Surya Citra Media (SCTV) dan Media Nusantara Citra (RCTI), SinemArt akhirnya memperdalam kerjasama dengan [[MNC Group]] dengan melebarkan sayap kerjasama dengan [[GTV (Indonesia)|GTV]] secara ''full-works deal'' sejak Januari 2005 pasca GTV reposisi program dengan menghadirkan sinetron pertamanya ''[[Big is Beautiful]]'' yang menggunakan label '''Pop Soaps Productions'''. Namun setelah keempat sinetron pertama GTV produksi Pop Soaps Productions tamat, GTV mengakhiri kemitraan dengan SinemArt untuk membuat sinetron baru pada akhir Oktober 2005 dan GTV lebih memilih menayangkan ulang empat sinetron pertama GTV produksi Pop Soaps Productions yang relatif sukses pada akhir tahun 2005 dan menjelang tahun 2006. Akan tetapi, ketika SinemArt dulunya bekerjasama dengan GTV, ada dua orang dalam GTV yang terlibat dalam produksi sinetron seperti Satya Ganeswara ([[Big is Beautiful]] dan [[Disini Ada Cinta]]) dan Agus Sjafrudin ([[Cewek-Cewek Badung]] dan [[1001 Cara Menggaet Cowok]]) yang sama-sama menjabat sebagai produser eksekutif sinetron produksi SinemArt di GTV.