Islay: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
RXerself (bicara | kontrib)
ada bandaranya
Tag: Suntingan visualeditor-wikitext
RXerself (bicara | kontrib)
minuman
Baris 49:
Pulau Islay merupakan salah satu pulau di bagian selatan [[Kepulauan Hebrides Dalam]], Kepulauan Hebrides yang terbentang di sebelah barat daratan utama Skotlandia. Pulau ini terletak di sebelah barat daya dari Pulau Jura, di sebelah barat dari [[Selat Jura]] dan Semenanjung Kintyre. Islay merupakan pulau di Skotlandia yang paling dekat dengan [[Pulau Irlandia|Irlandia]]. Topografi Ilsay cenderung berbukit di bagian utara dan timurnya dan datar di bagian barat dan selatan. Bukit-bukit di utara dan timur disusun oleh batuan [[kuarsit]] yang merupakan bagian dari [[Grup Argyll]], serupa seperti bagian barat daya Jura. Terdapat lembah di antara bukit-bukit bagian utara dan timur yang disusun oleh batuan seperti [[filit]], [[Batusabak|batu sabak]], dan [[gamping]]. Bagian barat dan selatan pulau disusun oleh beberapa grup stratigrafi lainnya seperti [[Grup Colonsay]], [[Grup Appin]], [[Grup Batu Pasir Bowmore]], serta [[Kompleks Rhinn]]. Kompleks Rhinn, yang terletak di bagian barat pulau, terdiri atas [[gneis]] yang berasal dari zaman [[paleoproterozoikum]] sekitar 1,8 miliar tahun yang lalu yang bercampur dengan metasedimen dari Grup Colonsay dan menyusun [[Rhinn of Islay|Perbukitan Rhinn]]. Grup Appin di bagian selatan pulau berasal dari zaman [[neoproterozoikum]] dan disusun oleh batu gamping serta beberapa endapan mineral yang mengandung timbal. [[The Oa|Semenanjung Oa]] terdapat di bagian tenggara pulau.<ref>{{Cite web|url=https://ougs.org/eastscotland/event-reports/314/islay/|title=Islay|last=Smith|first=G.|date=1996-05-06|publisher=Open University Geological Society East of Scotland (Archive) Branch|access-date=2020-02-03}}</ref><ref name=":0">{{Cite web|url=http://www.independent.co.uk/news/long_reads/islay-whisky-single-malt-peat-smoke-a8066081.html|title=Peat, bog and world-class whisky – why Islay remains the jewel in Scotland’s single-malt crown|last=Cockburn|first=H.|date=2017-12-04|website=The Independent|access-date=2020-02-03}}</ref>
 
Sebagian besar Islay utamanya memiliki penutup lahan berupa tanah terbuka atau vegetasi kepadatan rendah dengan tanah berupa [[Gambut|tanah gambut]]. Iklim di Islay berdasarkan klasifikasi iklim Köppen adalah [[:Berkas:UK Köppen.svg|oseanik (Cfb)]] dengan musim panas yang hangat dan dipengaruhi oleh [[Arus teluk|Arus Teluk]].<ref>{{Cite book|url=https://books.google.co.id/books?id=Uaxg_QDSsrQC&pg=PT261|title=After the Ice: A Global Human History, 20,000—5000 BC|last=Mithen|first=S.|date=2004|publisher=Phoenix|isbn=9780753813928|location=London|pages=|oclc=61216594|url-status=live}}</ref><ref>{{cite report |url=https://www.forestresearch.gov.uk/documents/7477/PRAPine-tree-lappet-moth-Nov-2016.pdf |title=Pest Risk Analysis for ''Dendrolimus pini'' |last1=Moore |first1=R. |last2=Evans |first2=H. |publisher=Forest Research |date=2016}}</ref> Islay dapat diakses menggunakan kapal feri yang berlabuh di Port Askaig di bagian utara pulau dan Port Ellen di bagian selatan. Terdapat kapal feri yang melayani rute pulang-pergi dari Port Askaig menuju Feolin di Pulau Jura dan dari Port Askaig serta dari Port Ellen menuju [[Kennacraig]] di daratan utama Skotlandia.<ref>{{Cite web|url=https://www.argyll-bute.gov.uk/kennacraig-islay-ferry-timetable|title=Kennacraig - Islay Ferry Timetable|publisher=Argyll and Bute Council|access-date=2020-02-14}}</ref><ref>{{Cite web|url=https://www.argyll-bute.gov.uk/port-askaig-islay-feolin-jura-ferry-timetable|title=Kennacraig - Islay Ferry Timetable|publisher=Argyll and Bute Council|access-date=2020-02-14}}</ref> Pulau ini juga dapat diakses melalui [[Bandar Udara Islay|Bandara Islay]] di Glenegedale yang memiliki penerbangan dari dan menuju [[Colonsay]], [[Oban]], [[Edinburgh]], dan [[Glasgow]].<ref>{{cite web|url=https://www.hial.co.uk/islay-airport/destinations/|title=Destinations|publisher=Islay Airport|accessdate=2020-02-20}}</ref>
 
== Budaya ==
{{lihat pula|Wiski Islay}}
[[Berkas:Islay bottles.jpg|jmpl|201x201px|Beberapa wiski buatan Islay.]]
Pulau Islay dikenal sebagai pulau di Skotlandia penghasil minuman wiski. Islay sebagian besar hanya ditutupi oleh vegetasi berkepadatan rendah seperti semak belukar atau rumput sehingga di pulau ini terdapat banyak lahan gambut. Wiski yang dihasilkan di Islay dikenal karena menggunakan tanah gambut sebagai bahan bakar dalam pembuatannya yang menghasilkan wiski dengan rasa asap tersendiri. Pembuatan wiski di Islay dalam sejarahnya banyak dilakukan secara ilegal. Kini, terdapat 8 pabrik pembuat wiski di pulau ini yang menghasilkan jenis wiskinya masing-masing yaitu Ardbeg, Bowmore, Bruichladdich, Bunnahabhain, Caol Ila, Kilchoman, Lagavulin, dan Laphroaig. Pabrik yang tertua yang memiliki izin berada di Bowmore yang didirikan pada tahun 1779 sementara yang paling baru adalah Kilchoman yang didirikan pada tahun 2005.<ref name=":0" /><ref>{{Cite web|url=https://www.esquire.com/food-drink/drinks/a18665074/islay-distilleries/|title=There Are Eight Reasons to Visit This Scottish Island. All of Them Are Booze.|last=Erickson|first=N.|date=2018-03-08|website=Esquire|access-date=2020-02-09}}</ref>