Taman Nasional Zion: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
←Membuat halaman berisi ''''Taman Nasional Zion''' merupakan cagar alam pertama yang ada di negara bagian Utah, Amerika Serikat<ref name=":0">{{Cite web|url=https://www.nationalparks.o...'
 
menambahkan paragraf baru
Baris 1:
'''Taman Nasional Zion''' merupakan cagar alam pertama yang ada di negara bagian [[Utah]], [[Amerika Serikat]]<ref name=":0">{{Cite web|url=https://www.nationalparks.org/explore-parks/zion-national-park|title=Zion {{!}} National Park Foundation|last=|first=National Park Foundation|date=|website=National Park Foundation|access-date=1-12-2019}}</ref><ref>{{Cite web|url=https://www.nps.gov/zion/index.htm|title=Zion National Park|last=|first=U.S. National Park Service|date=2-9-2019|website=National Park Service|access-date=1-12-2019}}</ref>. Lokasi cagar alam ini berada di sebelah utara kota Springdale, berbatasan dengan [[Nevada]] dan [[Arizona]]. Lokasi ini dapat dicapai dengan melalui ''route 9'' atau ''interstate 15.'' Cagar alam ini memiliki luas sekitar 146.597 are (593,26 km<sup>2</sup>)<ref>{{Cite web|url=https://irma.nps.gov/STATS/FileDownload/1048|title=Listing of Acreage CY 2012|last=|first=National Park Service|date=31-12-2012|website=|access-date=2-12-2-2019}}</ref>. Pada lokasi ini, bentang alam yang paling mencolok adalah ngarai yang berwarna coklat kemerahan. Warna ini dibentuk oleh batupasir yang menyusun hampir keseluruhan singkapan pada cagar alam ini, yakni Navajo Sandstone. Selain ngarai, cagar alam ini juga memiliki beragam jenis satwa dan 800 jenis tumbuhan yang hidup di sekitarnya, sehingga lokasi ini menjadi salah satu ikon dari negara bagian [[Utah]] yang paling dibanggakan<ref name=":2">{{Cite web|url=https://www.nationalgeographic.com/travel/national-parks/zion-national-park/|title=Everything to know about Zion National Park|date=2019-05-09|website=Travel|language=en|access-date=2019-12-02}}</ref>.
 
Taman nasional ini dinamakan Zion oleh adanya misionaris dan pengikut keimanan Mormon yang datang ke tempat tersebut dan terpesona oleh keindahannya<ref name=":2" /><ref name=":1" />. Sebelum kedatangan warga Yahudi mendatangi tempat tersebut, lokasi ini telah didiami sebelumnya oleh Native American. Selanjutnya, pada tahun 1919 atas keputusan Kongres, diputuskan untuk melakukan pembentukan Taman Nasional Zion. Pembentukan taman nasional ini juga diikuti dengan pembangunan jalan yang mewadahi pengguna motor pada saat itu. Sejak dibukanya Taman Nasional Zion, lokasi ini tidak surut pengunjung. Hal ini dikarenakan aktivitas yang dapat dilakukan di cagar alam ini sangat beragam, antara lain: berkemah, mendaki, berjalan kaki, dan panjat tebing.
 
== Geografi ==
 
Taman Nasional Zion berada di bagian tenggara negara bagian Utah, Amerika Serikat<ref name=":0" />. Secara geografi, lokasi taman nasional ini sebagian besar merupakan bagian dari Zion Canyon, di antara Markagunt dan Kolob Plateau. Lokasi ini berbatasan dengan Colorado Plateau, The Great Basin, dan Mojave Desert. Lokasi ini memiliki panjang sekitar 15 mil (24 km) dengan luas sekitar 146.597 are (593,26 km<sup>2</sup>). Pada ngarai ini, titik terendah berada pada Coal Pits Wash dengan elevasi sebesar 3.666 kaki (1.117 m) dan titik tertinggi pada Horse Ranch Mountain dengan elevasi 8.726 kaki (2.660 m)<ref name=":1">{{Cite web|url=https://www.cs.mcgill.ca/~rwest/wikispeedia/wpcd/wp/z/Zion_National_Park.htm|title=Zion National Park|website=www.cs.mcgill.ca|access-date=2019-12-02}}</ref>. Akibat perbedaan kedua ketinggian, lokasi ini memiliki relief yang cukup besar yakni 5.100 kaki (1.500m). Fitur bentang alam yang mencolok antara lain: bukit, ngarai, ''messa'', ''butte'', dan sungai.
 
Zion Canyon memiliki banyak sekali fitur kekar yang memotong-motong singkapan kecoklatan tebing-tebingnya. Pada ngarai ini, terdapat sungai besar yang memotong di antara tebing, yakni Virgin River<ref>{{Cite web|url=https://www.nps.gov/zion/learn/nature/rivers.htm|title=River and Streams - Zion National Park (U.S. National Park Service)|last=|first=National Park Service|date=24-02-2015|website=National Park Service|access-date=2-12-2019}}</ref>. Virgin River dengan anak-anak sungainya menjadi salah satu faktor pembentuk morfologi Zion Canyon. Sungai ini memiliki bentuk yang relatif rektangular mengikuti bentuk tebing dengan tubuh sungai yang cukup sempit dan curam<ref name=":1" />. Virgin River nantinya akan bermuara di [[Lake Mead]].