Diaz Hendropriyono: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Siculun (bicara | kontrib)
Siculun (bicara | kontrib)
Baris 70:
 
Berselang empat tahun kemudian, Diaz kembali terlibat dalam kampanye Presiden Jokowi pada gelaran [[Pemilihan umum Presiden Indonesia 2019|Pilpres 2019]]. Ia dipercaya menjadi anggota Dewan Penasihat Tim Kampanye Nasional (TKN) Presiden Jokowi dan [[Ma'ruf Amin|Kiai Haji (K.H.) Ma'ruf Amin]] bersama dengan delapan (8) ketua umum partai pengusung maupun pendukung kandidat tersebut. Termasuk dalam anggota Dewan Penasihat adalah [[Megawati Soekarnoputri]], [[Airlangga Hartarto]], [[Grace Natalie|Grace Nathalie]], dan tokoh-tokoh lainnya.
 
 
'''Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI)'''
 
Karir Diaz di partai politik bermula ketika terpilih menjadi Ketua Umum PKPI pada tanggal 13 Mei 2018. Melalui Kongres Luar Biasa (KLB) PKPI yang digelar di [[Gedung Sekar Wijaya Kusuma]], Jakarta tersebut, ia berhasil mengungguli enam (6) kandidat lainnya, yakni [[Halida Hatta]], [[Haris Sudarno]], Sunan Kalijaga, Sardjono Kartosuwirjo, [[Ganang Soedirman]], dan Dominggus Mandacan. Oleh peserta KLB tersebut, ia mendapatkan mandat memimpin partai untuk periode 2018-2024. Terpilihnya Diaz tersebut sekaligus menandai akhir dari masa jabatan Jenderal A.M. Hendropriyono sebagai ketua umum sebelumnya.
 
Ia merupakan seorang tokoh pemuda yang aktif mendukung [[Joko Widodo]] dalam masa kampanye pemilihan Presiden RI tahun 2014. Diaz merupakan Ketua Umum Kawan Jokowi. Ia pernah menjabat sebagai Anggota Dewan Analis Strategis di Badan Intelijen Negara, dan saat ini berkerja sebagai Staf Khusus bidang Intelijen di Kemenko Polhukam.<ref>http://www.cnnindonesia.com/nasional/20150402175740-20-43944/diaz-hendropriyono-saya-mewarisi-semua-musuh-dan-teman-ayah/</ref>. Sejak Januari 2015, Diaz Hendropriyono ditunjuk sebagai Komisaris PT Telkomsel, dan pada Mei 2015, Menpora Imam Nachrawi menunjuk Diaz Hendropriyono sebagai anggota Tim Transisi PSSI.<ref>http://bola.kompas.com/read/2015/05/08/20420138/Inilah.Susunan.Tim.Transisi.PSSI</ref>. Beberapa usaha yang ditekuninya meliputi Arena MMA Indonesia, Best Western Hotel di Bali, Amaris Hotel di Pancoran, <ref>http://nationalgeographic.co.id/berita/2014/02/hotel-terbaru-amaris-hadir-di-ibukota</ref>, Andalusia Antar Benua (Western Union), dan Gold's Gym di Kuningan, Jakarta Selatan.